Liputan6.com, Jakarta - Apple tampaknya tak mau ketinggalan meraup keuntungan dari kontroversi film The Interview. Menurut yang dilaporkan laman Re/Code, kini film yang dianggap menghina Korea Utara itu sudah dapat diakses via layanan iTunes milik Apple.The Interview sebelumnya hanya dirilis Sony Pictures melalui 4 cara, yakni di situs resmi seetheinterview.com, YouTube, Google Play, serta layanan Xbox Video. Namun melihat animo netizen yang luar biasa, kini Apple pun turut memasarkan film bertemakan rencana pembunuhan Kim Jong-un ini melalui iTunes.Sama seperti di keempat layanan lainnya, di iTunes, film The Interview dapat diakses pengguna dengan membayar US$ 5,99 dan US$ 14,99 untuk versi HD-nya.Menurut laporan The New York Times, awalnya Apple sempat menolak menayangkan The Interview di iTunes. Hingga kini pihak Apple belum menyatakan secara resmi alasan mereka mengubah keputusan tersebut. (dhi/dew)
Film The Interview Kini Juga Tersedia di iTunes
Di iTunes, film The Interview dapat diakses pengguna dengan membayar US$ 5,99 dan US$ 14,99 untuk versi HD-nya.
Advertisement
Produksi Liputan6.com
powered by
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469997/original/067401300_1768193941-Cek_Fakta_Tidak_Benar_Ini_Link_Pendaftaran_-_2026-01-12T115436.186.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468999/original/093745600_1768041990-young-students-learning-library-bookshelves.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469703/original/032621500_1768177223-Cek_Fakta_Tidak_Benar_Ini_Link_Pendaftaran_-_2026-01-12T071712.357.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2913252/original/006053400_1568693352-WhatsApp_Image_2019-09-17_at_10.57.35_AM.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/786023/original/002237800_1419568165-interview.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1407220/original/012759900_1479280084-The_Interview.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3435876/original/088473500_1619011279-034131300_1562660996-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5432589/original/054434200_1764816620-063_2242055395.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5324192/original/047363500_1755843922-AP25224770441927.jpg)