Liputan6.com, Jakarta - Teknologi komunikasi 4G LTE (long term evolution) sudah mulai luas dipakai di berbagai penjuru dunia. Perusahaan-perusahaan pembuat perangkat mobile pun telah lebih berani menyediakan produk yang dilengkapi teknologi berbasis internet cepat itu.
Motorola adalah salah satu vendor yang masuk dalam pasar smartphone berteknologi 4G LTE. Versi terbaru dari Moto G yang muncul di situs resmi Motorola Brazil menjadi bukti perusahaan itu tengah berusaha masuk ke pasar kelas menengah yang ingin menikmati layanan internet cepat.
Mengutip laman Ubergizmo, Moto G model LTE ini dilengkapi dengan kapasitas penyimpanan internal sebesar 16 GB. Layar yang ditawarkan pada handset ini tidak berubah dari pendahulunya yaitu masih menggunakan layar berukuran 5 inci dilapisi IPS dengan resolusi 720 x 1280 piksels.
Motorola Moto G varian baru berteknologi LTE ini dibenami chipset Snapdragon 400 CPU quad-core berkecepatan 1,2 GHz dipadu RAM 1 GB serta kamera utama di bagian belakang berkualitas 8 megapiksel (MP) serta kamera depan 2 MP.
Perbedaan yang ada di Moto G versi generasi kedua smartphone ini ialah dukungan pada teknologi komunikasi LTE dan menggunakan baterai berkapasitas 2390 mAh, lebih besar dari versi pertama yang dipasangi baterai 2070 mAh.
Perbedaan mencolok lain antara Moto G versi 3G dan 4G bisa terlihat pada perbedaan di label harga karena teknologi baru biasanya dibanderol lebih mahal. Akan tetapi, situs resmi Motorola Brazil masih belum menampilkan harga, jadi harga Motorola Moto G LTE ini masih menjadi misteri.
(den/dew)
Motorola Siapkan Moto G Versi 4G
Versi terbaru smartphone Moto G telah mendukung 4G LTE dan menggunakan baterai berkapasitas 2390 mAh, lebih besar dari versi pertamanya.
diperbarui 31 Des 2014, 15:18 WIBDiterbitkan 31 Des 2014, 15:18 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Hapus Akun IG: Panduan Lengkap Menghapus Instagram Permanen dan Sementara
Apakah Duet Louis van Gaal dan Patrick Kluivert yang Sukses Bawa Belanda ke Posisi 3 di Piala Dunia 2014 Akan Berhasil di Timnas Indonesia?
5 Pernyataan Parpol, DPR, hingga MPR Usai Pelaksanaan Perdana Program Makan Bergizi Gratis
Panja DPR Temui Prabowo di Istana, Lapor Penurunan Biaya Haji 2025
350 Caption IG Lucu Aesthetic yang Bikin Ngakak
Meski Tampil Gemilang di Liga Domestik, Tiga Striker Ini Kurang Beruntung di Timnas Indonesia
Gerindra Peringati Hari Disabilitas Internasional, Sorot soal Kesetaraan dan Hak Bekerja bagi Difabel
Hewan Hewan Apa yang Paling Unik di Dunia?
Erick Thohir Bantah Ada Peran Mafia Bola di Balik Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia
Gaya Lamaran Sederhana Tom Holland Persis yang Zendaya Inginkan: Tidak Berlebihan
5 Tren Olahraga Kebugaran yang Populer di Tahun 80-an, Ikonik Pada Masanya
Sah, Batas Usia Pensiun jadi 59 Tahun di 2025