Liputan6.com, Jakarta HTC telah lama dikabarkan sedang menyiapkan sebuah produk wearable devices. Kini laporan terbaru beredar dan menyebutkan bahwa produk wearable devices HTC akan menyandang nama Petra.
Namun menurut yang dilansir laman Phone Arena, Kamis (12/2/2015), wearable devices debutan HTC ini diprediksi bukanlah sebuah smartwatch. Melainkan Petra adalah sebuah smartband alias gelang pintar.
Petra dilaporkan akan memiliki layar fleksibel berukuran 1,8 inci, serta memiliki ketahanan yang tinggi terhadap air dan guncangan. Selain itu, Petra juga dilengkapi sejumlah fitur standar seperti bluetooth, GPS, dukungan USB, serta kompatibel dengan sistem operasi (OS) Android 4.4 atau versi lebih tinggi dan iOS 7.0 ke atas.
Namun tidak seperti sejumlah perangkat wearable lain yang mengadopsi Android Wear, HTC dilaporkan akan menggunakan OS sendiri. Petra akan disokong dengan Real-Time Operating System (RTOS) yang dikembangkan oleh HTC.
Adapun fiturnya antara lain seperti alarm, timer, stopwatch, serta berbagai fitur yang berhubungan dengan kebugaran serta analisis kualitas tidur. Selain itu, layar Petra juga mampu memunculkan notifikasi dari smartphone yang terintegrasi.
Menurut informasi yang beredar, HTC Petra akan diperkenalkan pada akhir kuartal pertama 2015. Produk wearable devices ini akan tersedia dalam berbagai pilihan warna yaitu teal, lime, black, blue, dan gray.
(din/dhi)
Wearable Devices Pertama dari HTC Bukan Smartwatch?
Laporan terbaru yang beredar mengungkapkan bahwa produk wearable devices HTC akan menyandang nama Petra, dan bukan berupa smartwatch.
diperbarui 12 Feb 2015, 16:10 WIBDiterbitkan 12 Feb 2015, 16:10 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Menghilangkan Bau Kaki: Panduan Lengkap untuk Kaki Segar dan Bebas Aroma
Dukcapil Jakarta Perpanjang Layanan Rekam Cetak KTP bagi Pemilih Pemula hingga Hari Pencoblosan
Anak Usaha Delta Dunia Makmur Caplok Tambang Batubara di Australia Rp 7,2 Triliun
Apa Itu Bug Bounty: Panduan Lengkap untuk Pemula
Pengusaha Konstruksi Tolak PPN 12%, Ini Bahayanya
Kalimat Permintaan Saran yang Tepat dalam Kata Pengantar Karya Tulis Adalah? Ini Penjelasannya
Tips Menghilangkan Jerawat Batu: Kenali Gejala, Pencegahan Serta Mitos Jerawat
Mau Ikut Program 3 Juta Rumah Rakyat Prabowo? Segini Gaji Maksimal yang Harus Kamu Miliki
Tips Menggoreng Kentang Spiral Agar Renyah: Panduan Lengkap
Cara Buat Coklat Es Kulkul: Panduan Lengkap Membuat Camilan Segar
Sederet Tantangan Lembaga Keuangan Mikro di Era Prabowo
Apa Itu Bulu Babi: Penjelasan Lengkap Tentang Hewan Laut Unik Ini