Abraham Samad Jadi Karakter di Game Android

Para pemain bisa mengontrol salah satu petinggi KPK, Abraham Samad, sebagai karakter utama game ini.

oleh Jeko I. R. diperbarui 18 Feb 2015, 17:18 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2015, 17:18 WIB
Abraham Samad Jadi Karakter di Game Android
Anda akan mengontrol Abraham Samad sebagai karakter utama di game Android ini.

Liputan6.com, Jakarta - Developer game lokal Madfal Studio meluncurkan sebuah game ber-genre action yang berjudul Kriminalisasi. Game ini sudah tersedia secara gratis di Google Play Store dan hanya bisa dimainkan di perangkat Android.

Uniknya, para pemain bisa mengontrol salah satu petinggi KPK, Abraham Samad, sebagai karakter utama game ini. Game ini dirilis sebagai salah satu bentuk dukungan untuk KPK yang sedang mengalami serangan kriminalisasi dalam beberapa waktu terakhir.

Gameplay yang disajikan cukup mudah. Anda bertugas menjaga kantor KPK dari serangan koruptor dengan tampilan makhluk tikus dengan menekan tombol panah yang berada di layar bawah.

Anda juga harus menjaga kantor KPK dari serangan gratifikasi dalam bentuk uang, berlian dan lain-lain. Game ini cukup seru untuk mengisi waktu luang Anda. Samad juga bisa melancarkan serangan ke musuh dengan mengeluarkan jurus semburan api layaknya jurus kamekameha yang ada di game Dragon Ball, saat Samad melancarkan serangan tersebut, terdengar suaranya berteriak "ka-pe-ka!"

Game ini ternyata cukup mendapat respon baik dari para gamer Android yang memberikan beberapa komentar ke developer di Google Play Store.

(jek/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya