Liputan6.com, Jakarta - Hasil riset Google menunjukkan bahwa Indonesia mengalami pertumbuhan yang sangat cepat dalam hal adopsi smartphone. Tercatat terjadi pertumbuhan dua kali lipat dari 14% menjadi 28% dalam tempo satu tahun terakhir.
Indonesia juga disebutkan merupakan salah satu dari 12 negara di dunia yang tingkat penggunaan smartphone-nya lebih tinggi daripada komputer dengan perbandingan 28% vs 15%.Â
Faktanya, 62% pengguna di Indonesia yang disurvei mengatakan bahwa mereka memang hanya menggunakan smartphone dan tidak ada perangkat lainnya yang digunakan untuk mengakses Internet. Kondisi ini mengantarkan Indonesia menjadi salah satu negara teratas di dunia pengakses Internet via smartphone (nomor satu di Asia dan nomor tiga di dunia).Â
Lalu sebenarnya apa saja yang dilakukan pengguna Indonesia melalui smartphone? Hasil studi Google memaparkan:
1. 66% orang Indonesia yang ingin berbelanja suatu produk akan terlebih dulu meriset produk tersebut secara online menggunakan smartphone sebelum membelinya.
2. 42% orang Indonesia mendengarkan dan memutar musik dengan smartphone.
3. 59% orang Indonesia mencari informasi setidaknya satu kali dalam sebulan menggunakan smartphone.
Internet genjot industri travel Tanah Air
Hasil dari riset barometer konsumen yang dilakukan oleh Google juga mengungkapkan betapa pentingnya internet bagi industri travel di Indonesia. Disebutkan bahwa pembelian tiket pesawat adalah pembelian online paling populer bagi orang Indonesia.
Hampir seperempat (24%) peserta survei mengatakan, terakhir kali mereka membeli tiket pesawat adalah secara online. Selain tiket pesawat, pakaian (13%), hotel (12%), dan ponsel (12%) adalah kategori lain yang juga populer dibeli orang Indonesia secara online.
Ricky Tjok, Account Strategist di Google Indonesia dalam siaran pers yang dipublikasikan berkomentar, "Dengan hampir sepertiga orang di Indonesia memakai smartphones, perusahaan perlu memastikan bahwa mereka dapat 'bertemu' dengan pelanggan mereka melalui perangkat. Sekitar 88% orang Indonesia memiliki ponsel dan di masa depan, adalah masuk akal jika ponselnya akan berupa smartphone."
(dhi/isk)
Orang Indonesia Pakai Smartphone Untuk Apa?
Indonesia merupakan salah satu dari 12 negara yang tingkat penggunaan smartphone-nya lebih tinggi daripada komputer.
diperbarui 06 Mar 2015, 13:52 WIBDiterbitkan 06 Mar 2015, 13:52 WIB
Saat rapat Paripurna sejumlah anggota dewan sibuk dengan ponselnya. Dua orang anggota dewan terlihat sedang mengamati ponselnya saat rapat Paripurna DPR, Jakarta (09/02/2015). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gelar Hajatan Itu Hukumnya Haram Kata Gus Baha, Ternyata Ini Alasannya
Jelang Pencoblosan, Elektabilitas RIDO Diyakini Melonjak Karena Rajin Blusukan
Peredaran Narkoba Antar Provinsi di Lampung Diungkap, 215 Orang Ditangkap
Puncak Hujan Meteor Alfa Monocerotid Minggu ini
Tandai 75 Tahun Hubungan Bilateral Indonesia-Inggris, Presiden Prabowo Subianto Temui PM Keir Starmer
Cara Orangtua Menghadapi Menstruasi Pertama Anak, Kapan dan Apa yang Harus Dibicarakan?
PKB Saran, Genjot APBN Ada Pilihan Selain Menaikkan PPN
Ustadz Das'ad Latif Ungkap Kunci Kebahagiaan dalam Hidup, Ternyata Dekat Sekali
Pertarungan King Maker Pilgub 2024 di Kandang Banteng, Adu Kuat Megawati Vs Jokowi
Setelah Odegaard, Arsenal Siap Selamatkan Pemain Cadangan Real Madrid
Ketika Marga Huang Memilih Yogyakarta, Lebih dari Sekadar Reuni Keluarga
Tips Menghemat Listrik: 41 Cara Efektif Menekan Tagihan Bulanan