Dave Morin: Path Sangat Populer di Asia

Chief Executive Officer (CEO) Path, Dave Morin, mengungkapkan bahwa jejaring sosial Path masih terus berjaya sampai saat ini.

oleh Andina Librianty diperbarui 15 Apr 2015, 17:40 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2015, 17:40 WIB
Pendiri Path Kunjungi Redaksi Liputan6.com
Pendiri sekaligus CEO Path, Dave Morin, berkunjung ke Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, Jumat (5/12/2014). (Liputan6.com/Gautama Adianto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Chief Executive Officer (CEO) Path, Dave Morin, mengungkapkan bahwa jejaring sosial Path masih terus berjaya sampai saat ini. Bahkan popularitasnya di wilayah Asia sudah tidak diragukan lagi.

"Aplikasi kunci kami, Path, terus tumbuh dan populer terutama di Asia. Jadi kami masih sangat bersemangat," tutur Morin, seperti dilansir Business Insider, Rabu (15/4/2015).

Selain jejaring sosial Path, perusahaan yang didirikan oleh Morin dan timnya itu memiliki dua produk lain yaitu Path Talk dan Kong. Kong adalah aplikasi terbaru yang dirilis pada Selasa, 14 April 2015.

Kendati telah memiliki aplikasi baru, Morin menegaskan bahwa perusahaannya akan terus mendukung Path dan Path Talk, selama keduanya masih bisa menarik perhatian.

Morin menambahkan, Path juga akan terus memperbarui aplikasi pesan Talk. Ia pun berjanji Path akan meluncurkan berbagai inovasi baru.

"Kami benar-benar optimis di ruang itu (Talk), jadi Anda akan melihat lebih banyak hal lagi dari kami," ungkapnya.

(din/isk)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya