Liputan6.com, Jakarta - Kabar menarik datang dari game soccer populer FIFA 16. Untuk pertama kalinya, game tersebut akan menghadirkan deretan tim kesebelasan pemain wanita yang siap berlaga di pertandingan.
Game besutan EA Sports yang akan dirilis pada September 2015 ini dikabarkan akah menghadirkan 12 tim kesebelasan wanita dari berbagai negara, mulai dari Amerika Serikat, Brazil, Kanada, China, Inggris, Perancis, Jerman, Italia, Meksiko, Spanyol dan Swedia. Demikian dilansir laman TIME, Senin (8/6/2015).
Bagi Anda para gamer yang merupakan fans berat game FIFA, tentunya Anda tahu bahwa game ini hanya menghadirkan deretan tim kesebelasan pria sejak pertama kali dirilis pada tahun 1993.
Tak mudah bagi para tim desainer karakter pemain FIFA 16 untuk `menjiplak` wajah dah gestur gerakan dari masing-masing pemain wanita. Mereka pun telah melakukan proses scanning dari masing-masing pemain dan merekam setiap gestur tipikal agar tetap sama ketika tampil di pertandingan FIFA 16.
Vice President dan General Manager EA Sports, David Rutter, menjelaskan bahwa dengan hadirnya para pemain wanita di game ini, tentunya akan membuat seri FIFA 16 menjadi lebih berwarna dan menarik. Sehingga para gamer nantinya akan memiliki opsi tak hanya ingin memainkan tim kesebelasan pria saja.
Bagaimanapun, aksi dari para pemain wanita di tim kesebelasannya ini masih dibilang jauh dibanding dengan eksistensi para tim kesebelasan pria.
Meski tim wanita yang akan hadir di pertandingan FIFA 16 diklaim akan menjadi sorotan, di kehidupan nyata mereka masih harus `mengejar` tim kesebelasan pria agar mendapatkan citra permainan yang sebanding.
Hal ini bisa dilihat langsung di pertandingan Women's World Cup yang akan dihelat di Kanada pada 6 Juni 2015, tim kesebelasan wanita rupanya masih harus bertanding di atas lapangan rumput buatan, bukan lapangan rumput asli.
Kenyataannya tak ada tim kesebelasan pria yang pernah merasakan bertanding di atas permukaan lapangan sintetis. Hal ini justru membuat banyak wanita di tim kesebelasan merasakan diskriminasi gender. Bermain di atas lapangan rumput buatan justru akan berisiko membuat mereka gampang terluka ketika bermain bola.
(jek/dew)
Untuk Pertama Kalinya, FIFA 16 Hadirkan Deretan Pemain Wanita
Anda dapat memainkan tim kesebelasan wanita di seri terbaru game FIFA 16.
diperbarui 08 Jun 2015, 08:25 WIBDiterbitkan 08 Jun 2015, 08:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Pentingnya Menjaga Keanekragaman Hayati
Pembobol Minimarket Tak Berkutik Saat Diringkus Sedang Mandi di Rumahnya
Buya Yahya Kisahkan Orang Jarang Ibadah tapi Matinya Husnul Khatimah, Ini Peringatannya
Angkringan di Solo Ini Jadi Tempat Favorit Prabowo Menjamu Jokowi hingga Gibran
NASA Pecahkan Rekor Baru Komunikasi Laser Melintasi Alam Semesta
Meraih Ridha Allah SWT Bahkan Jadi Wali Itu Gampang, Bisa dari Hal Sederhana Harian Ini Kata Gus Baha
7 Pembelian Terburuk Sepanjang Masa Manchester United, Termasuk Rekor Transfer Termahal
Ide Aktivitas Seru Saat Berkunjung ke Pantai Losari Makassar
Geger Pegawai Komdigi Jadi Beking Ribuan Situs Judi Online, Pengawasan Internal Lemah?
Tips Menjaga Kerenyahan Jamur Tiram Krispi Tanpa Lembek, Cocok untuk Jualan
Es Batu untuk Hangatkan Ayam Kentucky? Begini Langkah Mudahnya
Hasto Ungkap Pesan Megawati: Kader PDIP Jangan Terlena di Zona Nyaman