Liputan6.com, Jakarta - Teknologi hadir untuk memudahkan aktivitas kita sehari-hari. Salah satunya diwujudkan dengan menghadirkan aplikasi-aplikasi yang bermanfaat. Saat ini sudah ada aplikasi baru di Android bernama Bulp.
Bulp diluncurkan ke publik pada akhir September 2015 lalu. Menurut CEO-nya, Arie Nasution, aplikasi ini merupakan jawaban dari permasalahan yang ada saat ini.
"Tujuan utamanya untuk menjembatani antara masyarakat dengan perusahaan di seluruh Indonesia. Dengan aplikasi ini, masyarakat bisa menyampaikan keluhan, saran, permintaan atau pujian ke seluruh perusahaan yang ada di Indonesia," kata Arie dalam sesi wawancara khusus dengan tim Tekno Liputan6.com.
Setiap feedback yang diberikan, lanjut Arie, nantinya akan mendapatkan poin. Poin tersebut nantinya bisa ditukar dengan berbagai merchandise yang tersedia.
Arie juga menceritakan kisah di balik munculnya ide membuat aplikasi ini. Dikisahkan, tahun lalu kulkas Arie yang baru berumur 1,5 tahun rusak. Singkat cerita, setelah tektokan dengan tim customer service perusahaan kulkas tersebut. Dan pada saat lebaran kulkasnya masih tetap rusak. Walhasil makanan yang tersimpam di dalamnya jadi terbuang.
Arie merasa tidak puas dengan pelayanan customer service perusahaan tersebut. Akhirnya tercetuslah ide untuk menjembatani konsumen dengan perusahaan.
Simak selengkapnya wawancara kami dengan Arie lewat video di bawah ini. Video-video lainnya dari kanal Tekno Liputan6.com bisa dilihat di sini.
(dew)
Cerita di Balik Lahirnya Aplikasi BULP
Menurut CEO Bulp, Arie Nasution, aplikasi ini merupakan jawaban dari permasalahan yang ada saat ini.
Diperbarui 08 Okt 2015, 18:00 WIBDiterbitkan 08 Okt 2015, 18:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cegah Gula Darah Naik dengan Kacang Pistachio, Camilan Sehat dan Lezat
Pertimbangan Penyidik Tahan Nikita Mirzani Selama 20 Hari
Banjir Jakarta, Pramono Anung Bakal Aktifkan Kampung Siaga Bencana
Potret Aksi Panggung Memukau Lisa BLACKPINK di Oscar 2025, Bawakan Lagu James Bond
Sritex Bakal Jadi BUMN?
Para Pemain Sinetron Luka Cinta SCTV Cerita soal Karakter dan Konflik yang Makin Menarik
Bekasi Jadi Trending Topic karena Banjir, Warganet Kompak Saling Menguatkan dan Kirim Doa
Halte TransJakarta D'Masiv, Alasan Pemilihan Pemain Film Rangga & Cinta
VIDEO: Prabowo Kumpulkan Menteri, Bahas Pemulihan Nasib Buruh Sritex Usai PHK Massal
Termasuk Bek Premier League, Sebelas Pemain Australia Cedera Jelang Laga Melawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Turut Berduka, Ini 6 Potret Nadine Chandrawinata Kenang Mendaki Carstensz di 2016
Jelang Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Telah Memilih 30 Pemain untuk Timnas Indonesia U-17