CEO LeEco Jadi Komisaris Utama Coolpad

LeEco mengumumkan Jia Yueting, pendiri dan CEO LeEco, menjabat sebagai Ketua Dewan Komisaris dan Komite Nominasi dari Coolpad.

oleh M Hidayat diperbarui 09 Agu 2016, 12:36 WIB
Diterbitkan 09 Agu 2016, 12:36 WIB
Jia Yueting, CEO dan Pendiri LeEco - Kredit: ChinaFotoPress via Getty Images
Jia Yueting, CEO dan Pendiri LeEco - Kredit: ChinaFotoPress via Getty Images

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan internet dan teknologi LeEco mengumumkan Jia Yueting, pendiri dan CEO LeEco, menjabat sebagai Ketua Dewan Komisaris dan Komite Nominasi dari produsen ponsel pintar Coolpad.

Sebelumnya LeEco menjadi pemegang saham terbesar di Coolpad dengan total saham sebesar 28,9 persen. Sehubungan dengan hal ini, harga saham Coolpad pun melonjak lebih dari 20 persen. 

Duet "Leeco + Coolpad" diharapkan bisa mendobrak pasar global ponsel pintar yang kian jenuh dengan perkiraan penjualan tahun ini mencapai 50 hingga 60 juta unit, dan masuk ke posisi empat pemain terbesar di industri Tiongkok di antara Huawei, Oppo, dan Xiaomi. Duet ini ditargetkan akan membukukan penjualan tahunan 100 juta unit ponsel.

Jia Yueting, dalam keterangannya, mengungkapkan LeEco dan Coolpad akan mengadopsi strategi dual-merek. Keduanya masih akan ada berdampingan dengan menargetkan segmen pasar berbeda.

Tak hanya itu, keduanya akan berkolaborasi dalam berbagi sumber daya, pengembangan usaha serta penelitian teknologi, secara ekstensif. Strategi ini, kata Jia, juga akan berlaku bagi LeEco dan Vizio untuk pengembangan ekosistem televisi.

Jia mengambil alih perusahaan setelah turunnya Guo Deying, pendiri terdahulu Coolpad. Peluncuran produk pertama kolaborasi LeEco dan Coolpad yang dirancang bagi generasi muda akan diumumkan pada 16 Agustus mendatang di Beijing.

(Why/Isk)

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya