iPhone 2017 Bakal Punya Fast Charging?

iPhone yang akan meluncur pada 2017 diprediksi memiliki fitur pengisian daya cepat alias fast charging dan "tap to wake".

oleh Andina Librianty diperbarui 06 Jan 2017, 12:40 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2017, 12:40 WIB
iPhone 7
iPhone 7 (kiri) dan iPhone 7 Plus (kanan). (Doc: Digital Trends)

Liputan6.com, Jakarta - Informasi terbaru mengenai iPhone 2017 kembali muncul. Kali ini, smartphone tersebut dilaporkan didukung dengan teknologi pengisian daya cepat alias fast charging.

Dilansir dari Phone Arena, Jumat (6/1/2017), informasi ini berasal dari akun @SonnyDickson yang kerap memberikan bocoran soal iPhone. Menurutnya, Apple akan menyematkan fitur fast charging untuk iPhone terbaru.

Namun sejauh ini belum diketahui cara kerja fast charging tersebut, apakah hanya dapat mengisi daya baterai lebih cepat atau ada kelebihan lain.

Selain itu, iPhone terbaru ini juga dilengkapi fitur "tap to wake". Namun fitur ini diduga hanya akan dimiliki oleh iPhone 8. Belum diketahui apakah fitur serupa juga akan hadir di iPhone 7s dan iPhone 7s Plus.

Seperti diketahui, Apple dikabarkan akan meluncurkan tiga model iPhone sekaligus. Model "s" melenggang dengan nama iPhone 7s dan iPhone 7s Plus, sedangkan model "superpremium" yang memiliki kode nama Ferrari, akan meluncur sebagai iPhone 8.

Meski berbagai laporan mengenai iPhone 2017 terus memeriahkan dunia maya, Apple tidak memberikan komentar apa pun. Sama seperti sebelumnya, Apple dikenal pelit bicara dan tidak suka mengomentari berbagai isu mengenai produk yang sedang disiapkan.

(Din/Why)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya