Liputan6.com, Cikarang - Koperasi Digital Indonesia Mandiri (KDIM) baru saja memperkenalkan smartphone perdana yang ditujukan untuk para anggotanya. Smartphone ini merupakan alat bukti keanggotaan koperasi yang diinisiasi oleh Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL) dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet (APJII).
Sebagai produk perdana, smartphone bernama Digicoop tersebut memang hadir dengan spesifikasi yang masuk dalam segmen entry-level. Namun, bukan berarti KDIM tak menyiapkan smartphone di segmen lain.
Ketua Bidang Perangkat KDIM Teguh Prasetya memastikan KDIM juga akan menghadirkan perangkat di segmen mid-end dan high-end.
Advertisement
"Kami tak berhenti melakukan inovasi dan menyiapkan terobosan terbaru. Karena itu kami juga menunggu respon anggota untuk perangkat selanjutnya," tuturnya saat peluncuran produksi perdana smartphone Digicoop di Cikarang, Jumat (20/1/2017).
Kendati demikian, sejumlah rencana untuk perangkat tersebut sudah ada. Teguh mengatakan, salah satu pembeda perangkat kelas mid-end dan high-end dari seri perdana ini adalah kehadiran fitur biometrik.
Baca Juga
Â
Pemindai sidik jari dan NFC dipastikan akan disematkan pada seri untuk segmen tersebut. Perbedaan lain juga terletak pada prosesor yang digunakan.
"Kalau sekarang masih menggunakan prosesor quad-core, untuk level selanjutnya akan memakai prosesor octa-core. Begitu juga dengan RAM yang dipakai, untuk mid-end kami ingin memakai 3GB, dan high-end diupayakan sudah 6GB," tuturnya menjelaskan lebih lanjut.
Pria yang masuk dalam Dewan Pengurus Harian Mastel ini juga menuturkan kemungkinan beberapa skema lain yang ditawarkan pada anggota untuk dua segmen tersebut. Salah satunya adalah pembayaran simpanan wajib selama dua tahun yang dibayar di awal.
"Jadi, anggota tak perlu khawatir karena dengan menabung bisa mendapat smartphone, termasuk aplikasi di dalamnya," ujarnya mengakhir pembicaraan.
Sebagai informasi, ponsel pintar perdana Digicoop sendiri sudah didukung prosesor quad-core 1,5GHz dan RAM 1GB. Sementara memori internal smartphone ini adalah 8GB dengan kamera utama 5MP dan kamera depan 2MP.
Smartphone ini juga sudah didukung baterai berkapasitas 1800mAh. Digicoop yag memiliki bentang layar 4,7 inci ini sudah menjalankan sistem operasi berbasis Android 6.0.1 Marshmallow.
(Dam/Isk)