Qualcomm 205, Bikin Feature Phone Terhubung 4G LTE

Qualcomm merilis chipset baru, 205 Mobile Platform, yang didesain khusus untuk ponsel feature agar bisa terhubung dengan jaringan 4G.

oleh Andina Librianty diperbarui 21 Mar 2017, 08:30 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2017, 08:30 WIB
Feature Phone
Feature Phone (ist.)

Liputan6.com, Jakarta - Qualcomm merilis chipset baru, Qualcomm 205 Mobile Platform, yang didesain khusus untuk feature phone agar bisa terhubung dengan jaringan 4G Long Term Evolution (LTE). Para manufaktur dan operator bisa menggunakan chipset baru itu untuk menyuguhkan konektivitas dan layanan 4G melalui perangkat murah, ke lebih banyak orang.

Dilansir Cnet, Selasa (21/3/2017), smartphone memang semakin banyak dipasarkan. Tapi menurut laporan perusahaan riset International Data Corporation (IDC) pada 2016, di pasar berkembang seperti India, Vietnam dan Afrika Selatan, hampir setengah ponsel yang digunakan adalah feature phone.

Pada saat yang sama, kebutuhan konektivitas 4G semakin meningkat dan pasar berkembang pun giat membangun infrastruktur untuk memenuhinya. Dalam studi IDC yang sama, 80 persen dari total ponsel pada 2020 akan kompatibel dengan 4G.

Kehadiran chipset 205 pun diharapkan membuat layanan 4G semakin berkembang. "4G mulai berkembang, tapi ada banyak tempat di dunia masih menggunakan 3G, bahkan 2G. Karena itu, Qualcomm Technologies memperkenalkan Qualcomm 205 Mobile Platform, yang didesain khusus untuk feature phone agar bisa terhubung dengan 4G LTE," tulis Qualcomm dalam keterangannya.

Feature phone dengan chipset 205 akan memiliki CPU dual-core dengan kecepatan 1,1GHz, GPU Adreno, serta bisa mendukung ponsel dengan kamera belakang 3MP dan kamera depan 0,3MP. Selain itu, juga memiliki kecepatan unduh 150Mbps dan unggah 50Mbps, mendukung dual SIM dan Near Field Communication (NFC).

Ponsel dengan chipset 205 diprediksi akan meluncur beberapa bulan lagi. Sejauh ini, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS) itu kerja sama dengan sejumlah manufaktur seperti Megafone, Nubia dan HiPad untuk membuat feature phone 4G. Qualcomm tidak mengungkapkan apakah akan ada feature phone terbaru di AS yang menggunakan chipset tersebut.

(Din/Ysl)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya