Liputan6.com, Jakarta Seiring berkembangnya teknologi kamera smartphone, aktivitas foto selfie makin menjamur dikalangan anak muda dan generasi milenial. Namun tingginya resolusi kamera selfie tak selalu membuat konsumen puas.
Salah satu keluhan yang sering muncul adalah hasil foto selfie tampak tidak alami dan nyata, sesuai dengan keadaan aslinya. Dan meninggalkan kesan seperti aplikasi percantik wajah.
Baca Juga
OPPO yang telah berkali-kali memberikan pengalaman pertama kepada konsumen untuk pencapaian teknologi dalam fotografi smartphone kembali melahirkan terobosan baru.
Advertisement
OPPO F5 menjadi salah satu pencapaian OPPO untuk mengubah fotografi smartphone ke tingkat yang lebih tinggi. Menjanjikan hasil foto selfie sesuai tampak nyata dan alami sesuai keadaan subjek.
OPPO F5 dilengkapi teknologi A.I. Beauty Recognition Technology, sebuah teknologi kecerdasan buatan yang dapat mempelajari dan mengenali perbedaan warna kulit, usia, hingga jenis kelamin pada subjek foto dan membuat peningkatan akurasi yang sesuai dengan subjek foto.
Lebih lanjut, Teknologi kamera A.I. Beauty Recognition Technology ini juga dapat membedakan antara laki-laki dan perempuan, balita, dan orang dewasa serta menghindari penyajian efek yang sama yang biasa diterapkan oleh perangkat lunak pihak, percantik wajah dari pihak ketiga.
Dengan kemampuan tersebut, teknologi A.I. Beauty Recognition Technology pun berhasil menjawab tiga permintaan konsumen yang menginginkan hasil foto selfie yang lebih alami, nyata, dan sesuai harapan. OPPO juga semakin memperkuat branding sebagai smartphone dengan kamera #SelfieExpert.
Selain inovasi teknologi kamera, OPPO F5 juga menampilkan model layar penuh dengan resolusi FHD+. Tipe layar ini merupakan layar pertama yang digunakan oleh OPPO. Tujuannya untuk memberikan pengalaman visual yang lebih nyata tanpa menambah dimensi perangkat.
Dengan resolusi tinggi berukuran 2160 x 1080 pixel, konsumen akan diberikan pengalaman yang lebih menyenangkan saat menonton video dan game, serta kemampuan Split Screen yakni menjalankan dua aplikasi bersama berdampingan di layar yang sama akan lebih optimal.
Inovasi lain yang tersematkan dalam OPPO F5 adalah fitur keamanan Facial Unlock. Secara cepat dan akurat fasilitas ini dapat mendeteksi wajah pemiliknya untuk membuka kunci pengaman.
Keindahan desain OPPO F5 pun tak perlu dipertanyakan lagi. Smartphone ini hadir dalam beberapa pilihan warna, yaitu red, gold, dan black. Lebih asyik lagi, ponsel ini memiliki layar yang luas sebesar 6,0” Full HD+ dengan bezel yang tipis. Pengguna yang suka menonton video melalui smatphone pun akan sangat termanjakan.
Ingin informasi lebih lengkap mengenai OPPO F5, kunjungi link berikut ini.
Oppo F5 hadir dalam 3 varian? (Sumber: Oppo Indonesia)
OPPO F5 Specifications
Dimensions/Weight
Height 156mm
Width 76mm
Thickness 7.5mm
Weight Around 152g
Basic Parameters
Color Gold, Black, and Red [6GB version only]
Operating System Color OS 3.2, Based on Android 7.1
Processor MT6763T
GPU ARM Mali G71 MP2 770 MHz
RAM 4 GB
Storage 32 GB (Support micro SD card up to 256GB)
Battery 3200mAh
Display
Size 6.0 inches
Type TFT-LTPS
Resolution FHD+ (2160 by 1080 pixels)
Touchscreen Multi-touch, Capacitive Screen, Gorilla Glass 5
Support for Gloved and Wet Touch Input
Camera
Main Sensor 16-megapixel
Front sensor 20-megapixel
ApertureRear: f/1.8
Aperture Front: f/2.0
Video Mode: 1080p/720p
Connectivity
SIM Card Type Dual nano-SIM, individual micro SD card
Audio Effect Dirac
GPS Supported
Bluetooth 4.2 (O-share)
Wi-Fi 802.11a/b/g/n, 2.4GHz, 5GHz
NFC Not available
OTG Supported
Sensors Distance Sensor, Light Sensor, G-sensor, E-compass
(Adv)