Video Unboxing Huawei Nova 2i, 4 Kamera dan RAM 4GB

Berikut kesan pertama saat membuka paket boks penjualan Huawei Nova 2i, ponsel empat kamera untuk pecinta fotografi.

oleh Jeko I. R. diperbarui 20 Nov 2017, 08:30 WIB
Diterbitkan 20 Nov 2017, 08:30 WIB
Huawei
Huawei Nova 2i dengan empat kamera. (Liputan6.com/Agustinus M Damar)

Liputan6.com, Jakarta - Layaknya vendor smartphone lain, Huawei juga berupaya untuk melaju dengan tren smartphone di 2017: kamera ganda dan layar bezelless.

Sebagai bukti, vendor smartphone asal Tiongkok tersebut akhirnya meluncurkan Nova 2i, smartphone pertama Huawei dengan empat kamera, dua kamera utama dan dua kamera depan. Mereka dirancang untuk memenuhi tuntutan konsumen terhadap fotografi yang semakin dinamis.

Dua lensa kamera belakang Nova 2i memiliki resolusi 16MP dan 2MP dengan aperture f/2.0. Kamera depan memiliki resolusi 13MP dan 2MP dengan aperture f/2.2.

Huawei juga melengkapinya dengan berbagai mode pengambilan gambar seperti Support Night, HDR, Panorama, Light Painting, Time-lapse dan Slow-mot.

Selain mengusung empat lensa kamera, fitur lain yang diunggulkan dari Nova 2i adalah layar FullView. Smartphone ini memiliki layar 5,9 inci dengan rasio layar ke bodi sebesar 83 persen dan aspek rasio 18:9.

Spesifikasi lain yang mendukung Nova 2i diantaranya prosesor octa-core Kirim 659, RAM 4GB, memori internal 64GB, baterai 3.340mAh. Smartphone berbasis OS Android 7.0 dengan EMUI 5.1 ini memiliki dua slot kartu SIM, dengan salah satunya bisa untuk tempat microSD.

Nah, kali ini Tekno Liputan6.com berkesempatan untuk mengulik paket boks penjualan Huawei Nova 2i. Seperti apa isinya? Yuk, intip pada video di atas!

(Jek/Ysl)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya