Kocak, Meme Dilan Beredar di Medsos

Film Dilan yang kini sedang tayang bioskop ternyata juga dijadikan meme yang kocak oleh pengguna internet, seperti apa?

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 29 Jan 2018, 13:33 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2018, 13:33 WIB
Kocak, 7 Meme Film Dilan yang Bikin Ngakak
Banyak meme kreatif yang viral di media sosial dan bisa membuat kita tertawa terbahak-bahak (Sumber foto: Potongan trailer film Dilan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Dilan, film yang diangkat dari novel Dilan karya pengarang Pidi Baiq, kini sedang tayang di bioskop Tanah Air. Selama empat hari tayang di bioskop, film yang dibintangi Iqbaal eks CJR dan Vanesha Prescilla ini sudah ditonton sekitar 1 juta penonton. 

Baik dalam film maupun novel, Dilan, pemuda tahun 1990-an yang tinggal di Bandung, digambarkan sebagai pemuda bandel, anggota geng motor, tetapi senang membaca dan menulis puisi.

Nah, kutipan-kutipan yang terlontar dari Dilan dari novel ini dipelesetkan sebagai meme oleh pengguna internet.

Hasilnya, banyak meme kocak tentang Dilan dan Milea yang bertebaran di media sosial. Seperti apa lucunya, berikut sejumlah meme Dilan yang Tekno Liputan6.com himpun dari media sosial, Senin (29/1/2018). 

1. Kata Dilan yang Berat Rindu, padahal

Salah satu kutipan Dilan yang gombal adalah "Jangan rindu. Ini berat. Kau tak akan kuat. Biar aku saja."

Namun, si pembuat meme di bawah ini malah bilang, yang terberat adalah riba, bukannya rindu. Pasalnya, saat utang sudah lunas, masih dicari-cari untuk berutang lagi.

 

Kau takkan kuat.. Aku juga.. #dillan1990 #memedilan

A post shared by Rinrin Han (Orin) (@rinrinhan) on

 

2. Dilanku Kpop, bukan Iqbaal eks CRJ

Dilan diperankan oleh Iqbaal eks CJR, tapi kalau pencinta Kpop, sosok Chan iKON yang imut ini bakal cocok tidak ya jadi Dilan?

 

Dilan, yang Berat Itu Diet Bukan Rindu

[Bintang] Dilan dan Milea
Selain itu, Dilan juga romantis dengan rayuan-rayuan gombalnya yang bikin meleleh. Gombal tapi lucu, ini misalnya: “Milea kamu cantik, tapi aku belum mencintaimu. Enggak tahu kalau sore, tunggu aja.” (Instagram/film.dilan1990)... Selengkapnya

3. Dilan, yang Berat Itu Diet Bukan Rindu

Lagi-lagi, kata-kata Dilan soal rindu itu berat dipatahkan oleh kata-kata di meme berikut ini.

Ya, menurut si pembuat meme, yang berat itu menurunkan berat badan, bukan rindu.

4. Dilan, yang Berat Itu Belanja di Pasar Bukan Rindu

Hai Dilan, zaman sekarang yang berat itu bukan lagi rindu, tetapi belanja di pasar. Makanya, lebih baik belanja online saja agar lebih simpel.

 

Hahaha lucu"an #memedilan #memedilanmilea #memedilan1990

A post shared by open riseler (@skuad_kolot_bedegong) on

Aku Mencintaimu Setelah Turun dari Angkot

[Bintang] Dilan dan Milea
Dilan, karakter yang diperankan Iqbaal Ramadhan ini memang berhasil bikin cewek baper. Pasalnya, sebagai anak cowok yang terbilang nakal, Dilan juga dekat dengan ibunya yang ia panggil dengan sebutan ‘Bunda’. (Deki Prayoga/Bintang.com)... Selengkapnya

5. Milea, Mungkin Aku Akan Mencintaimu Setelah Turun dari Angkot

Penonton film Dilan pasti ingat adegan Dilan dan Milea di angkot. Saat itu Dilan bilang ke Milea kalau dia belum mulai mencintai Milea.

Namun, tak tahu kalau nanti sudah turun angkot, asalkan ongkosnya dibayarin Milea. Milea pun kesal mendengarnya. Kocak ya?

6. Dilan Ikhwan

Hei Dilan, yang berat itu bukan rindu, melainkan menjaga pandanganmu.

Milea, Kamu Cantik.. tapi

[Bintang] Dilan dan Milea
Di tengah perjalanan mendekati Milea, Dilan pun memberikan hadiah ulang tahun berupa buku TTS. Dan uniknya, semuanya sudah terisi. Pasalnya ia tak ingin sang pujaan hati harus susah payah menjawabnya. Lucu banget kan? (Instagram/film.dilan1990)... Selengkapnya

7. Milea Kamu Cantik, tapi...

Adegan Dilan dan Milea naik angkot memang tak terlupakan, bahkan sampai dibuat berbagai meme, termasuk yang satu ini.

Milea kamu cantik, tapi kok kamu selingkuh. Tak tanggung-tanggung wajah Iqbaal eks CRJ diganti dengan wajah Andika Kangen Band.

8. Dilan Kebelet

Lagi-lagi, adegan Dilan dan Milea di angkot jadi meme. Kali ini, Dilan meminta ke Milea agar bilang ke sopir angkot agar jangan lama-lama ngetem, sebab Dilan sudah kebelet buang air besar.

 

satu lagi.. #dilan #dilanmilea #meme #memedilan #dilan1990 #memedilanmilea

A post shared by ontohodlogy (@ontohodlogy) on

(Tin/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya