Liputan6.com, Jakarta - Anak ketiga Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, dikenal aktif menggunakan media sosial. Kaesang pun biasanya mencuitkan berbagai hal lucu dan iseng di akun Twitter pribadinya @kaesangp.
Karena hal ini, akun Kaesang pun banyak diikuti oleh pengguna media sosial. Tidak heran kalau banyak perusahaan termasuk startup, berlomba-lomba mencuri perhatiannya.
Advertisement
Baca Juga
Terbaru, adik Kahiyang Ayu ini di-mention oleh admin akun Twitter perusahaan ride-hailing yang beroperasi di Indonesia, yakni Grab dan Gojek.
Dengan gaya cuek dan isengnya, Kaesang Pangarep bahkan menyentil salah satu admin tersebut.
Pantauan Tekno Liputan6.com di akun Twitter @kaesangp, Selasa (25/6/2019), Kaesang mulanya mendapatkan mention dari Grab Indonesia dalam ucapan selamat ulang tahun Grab kepada Presiden Jokowi.
"Selamat ulang tahun Pak @jokowi seoga sehat selalu. WYATB GBU pak! Mas @kaesangp kita traktir bapak yuk. Nanti aku kirimin Markobar @markobar1996 pakai GrabFood," kata akun Twitter @GrabID.
Bukannya mengiyakan, Kaesang malah mengutip cuitan tersebut dan memberikan balasan dengan huruf-huruf besar.
"ANDA NANTANG.......!!!" balas Kaesang.
Kaesang Protes ke Grab
Admin Twitter Grab Indonesia pun mencuitkan foto rantang dan menjelaskan kiriman traktiran yang dimaksud.
Kaesang lagi-lagi menjawab cuitan tersebut. Ia protes lantaran sudah tiga bulan mendaftarkan usaha kuliner miliknya menjadi merchant GrabFood namun tidak diberi tanggapan.
"Gak mau. Saya daftarin Ternakopi di GrabFood gak ada tanggapan sampe 3 bulan," kata Kaesang dalam cuitannya.
Advertisement
Gofood Ambil Selah
Dalam cuitan yang sama, kompetitor Grab, yakni Gojek Indonesia ikut menanggapi.
Sang admin @gofoodindonesia pun mengunggah gambar minuman Ternakopi milik Kaesang yang sudah jadi merchant di Gofood.
Lucunya lagi, dalam cuitan berbeda, Kaesang membalas cuitan admin Gofood Indonesia.
"Gofut emang terbaik," cuit Kaesang.
Cuitan-cuitan Kaesang inipun mendapatkan sorotan warganet dan mendapatkan ribuan tanda likes.
(Tin/Isk)