MicroSD Kamu Tidak Terdeteksi? Tips Sederhana Ini Patut Dicoba

Ada beberapa trik untuk bisa membuat microSD kamu terdeteksi kembali dan bisa digunakan. Bagaimana caranya?

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Jul 2019, 07:30 WIB
Diterbitkan 17 Jul 2019, 07:30 WIB
microSD
Opsi microSD. (Doc: eBay)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kapasitas penyimpanan smartphone, laptop, kamera, dan perangkat digital lainnya dapat diperluas dengan memanfaatkan kartu microSD. Dengan cara ini, kapasitas perangkat yang terbatas dapat ditambah sehingga dapat menyimpan data lebih banyak.

Yup, microSD merupakan kartu memori eksternal yang sudah sering digunakan banyak pengguna untuk menyimpan dokumen dan data di luar kapasitas memori internal smartphone.

Namun, terkadang ada kalanya microSD tidak bisa terdeteksi di smartphone, laptop, dan kamera. Berbagai gejala yang menandakan, microSD rusak pun bisa bervariasi.

Adapun kerusakan yang terjadi terhadap microSD, termasuk tidak terdeteksi di smartphone, muncul tetapi tidak bisa dibuka, mendapatkan informasi "Harap masukkan disk ke removable disk", "Ponsel Android tidak dapat menemukan kartu microSD", atau "There are no valid media". Apapun itu, hal ini akan menjadi masalah yang serius.

Bagi kamu yang mengalami kejadian tersebut, jangan panik. Perlu dicatat, microSD yang rusak bukan berarti sudah tidak bisa digunakan lagi.

Ada beberapa trik untuk bisa membuat microSD kamu hidup kembali. Bagaimana caranya? Dilansir EaseUS, Rabu (17/7/2019) berikut tips mengatasi microSD yang tidak terdeteksi.

1. Pakai Aplikasi

Cara pertama yang dapat kamu lakukan adalah memulihkan data dari microSD yang tidak bisa dideteksi. Untuk melakukannya, kamu dapat mengunduh aplikasi EaseUS dari Google Play store, pilih microSD yang ingin diperbaiki, dan klik tombol "Scan".

Setelah selesai memindai, klik "Recover" untuk mengambil data dan menyimpannya di PC atau disk lain.

 

2. Perbaiki MicroSD yang Rusak atau Tidak Terdeteksi

Meski belum optimal, tidak ada salahnya untuk mempersiapkan diri kamu dengan membeli sebuah MicroSD. (Sumber: Nintendo Life)

Untuk cara yang kedua ini kamu dapat memperbaiki microSD yang rusak ini dengan dua metode. Yang pertama adalah dengan meng-update driver. Kamu dapat lakukan dengan buka Computer > System Properties.

Nanti di sebelah kiri kamu akan melihat tulisan "Device Manager", klik tulisan tersebut. Di sebelah "USB controller" klik tanda "+". Bila microSD tidak terdeteksi, maka akan ada tanda seru berwarna kuning.

Lanjutkan dengan mengeklik kanan dan pilih update driver software > automatically search for driver software online. Tunggu sebentar, agar driver menginstal dan me-reboot komputer.

Setelah selesai, kamu bisa mengecek kembali apakah data tersebut masih ada atau tidak dengan memasukan microSD di smartphone.

Metode kedua yaitu format microSD menggunakan Disk Management. Pergi ke Control Panel, lalu klik Administrative Tools dan klik Computer Management. Ketika membuka Windows, klik Disk Management untuk menemukan microSD. Kemudian, klik kanan pada microSD dan pilih format.

(Linda Fahira Putri/Ysl)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya