Liputan6.com, Jakarta - Samsung rencananya akan meluncurkan seri tablet Android terbaru mereka, yaitu Galaxy Tab S7 dan S7 Plus dalam waktu dekat ini.
Jelang pengumuman, bocoran informasi tentang tablet terbaru milik Samsung pun semakin marak beredar di internet.
Terkini, WinFuture mempublikasikan kumpulan gambar Galaxy Tab S7 dan varian yang lebih besar dan premiumnya, yaitu Galaxy Tab 7 Plus.
Advertisement
Baca Juga
Sesuai dengan rumor yang beredar saat ini, Galaxy Tab S7 dan S7 Plus akan memiliki perbedaan besar satu sama lain.
Dikutip dari 9to5Google, Selasa (28/7/2020), Galaxy Tab S7 tidak akan menggunakan panel AMOLED untuk layarnya.
Akan tetapi, Samsung memilih pakai LCD berukuran 11 inci (2500x1600) berkemampuan 120Hz. Sementara seri premiumnya memakai layar AMOLED berukuran 12,4 inci.
Selain ukuran layar, perbedaan lain dari kedua tablet adalah kapasitas baterainya. Dimana seri Galaxy Tab S7 hanya berkapasitas 7,040 mAh, sedangkan Galaxy Tab S7 Plus mencapai 10,090 mAh.
Â
Spesifikasi Galaxy Tab S7
Lebih lanjut, spesifikasi hardware kedua tablet sama sekali tidak ada perbedaannya.
Keduanya mengusung prosesor Snapdragon 865 Plus, RAM 6GB, memori 128GB (ada slot microSD), kamera belakang 13MP dan 5MP ultrawide.
Sementara itu, untuk kamera depan 8MP, dan hadir dengan tiga pilihan warna, yaitu Mystic Black, Mystic Bronze, dan Mystic Silver.
Advertisement
Kemampuan S Pen
Seperti seri Tab S6, Samsung juga sudah menyertakan S Pen di perangkat tablet baru milik perusahaan ini.
Bedanya, S Pen di seri Galaxy Tab S7 mengalami peningkatan dengan kemampuan latensi hingga 9ms. Kemampuan ini membuatnya setara dengan Apple Pencil di iPad Pro.
Sayang, masih belum jelas berapa harga seri Tab S7. Tetapi, Samsung diperkirakan akan memulai debut tablet ini sekitar waktu acara Galaxy Note 20 pada 5 Agustus.
(Ysl/Isk)