Liputan6.com, Jakarta - Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra akhirnya resmi diperkenalkan lewat event Unpacked yang digelar secara online dari Korea Selatan.
Tidak butuh waktu lama, Samsung juga sudah membuka akses pre-order untuk dua produk tersebut di Indonesia, yakni 6 hingga 19 Agustus 2020.
Lantas berapa harga dua model Galaxy Note anyar tersebut di Indonesia? Galaxy Note 20 hanya tersedia dalam satu pilihan memori, yakni RAM 8GB dengan ROM 256GB yang dijual dengan harga Rp 14.499.000.
Advertisement
Baca Juga
Sementara Galaxy Note 20 Ultra tersedia dalam dua opsi memori. Pertama, varian RAM 8GB dengan ROM 256GB dijual Rp 17.999.000, sedangkan varian RAM 8GB dengan ROM 512GB dibanderol Rp 19.999.000.
Â
Tempat Pre-Order Galaxy Note 20
Pre-order untuk dua perangkat itu dapat diakses melalui situs resmi Galaxy Launch Pack.
Pada pemesanan pre-order ini, konsumen yang membeli Galaxy Note 20 akan mendapatkan voucher untuk Galaxy Buds Plus dan konsumen yang membeli Galaxy Note 20 Ultra memperoleh voucher Galaxy Buds Live.
Selain dari situs resmi Samsung, pemesanan pre-order juga dapat dilakukan melalui sejumlah rekanan, seperti Lazada, JD, Blibli, Shopee, Tokopedia, Eraspace, Bukalapak, Akulaku, Bhinneka, Dinomarket, dan Global Teleshop.
(Dam/Ysl)
Advertisement