Smartphone Pixel Kembali Dapat Pembaruan

Google seperti senin pertama setiap bulan, kembali merilis pembaruan untuk smartphone Pixel. Pembaruan yang dirilis mulai 5 Oktober ini untuk semua perangkat Pixel yang mendukung.

oleh Andina Librianty diperbarui 07 Okt 2020, 06:30 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2020, 06:30 WIB
Pixel 4a
Pixel 4a. (Doc: Google)

Liputan6.com, Jakarta - Google seperti senin pertama setiap bulan, kembali merilis pembaruan untuk smartphone Pixel. Pembaruan yang dirilis mulai 5 Oktober ini untuk semua perangkat Pixel yang mendukung.

Dilansir GSM Arena, Rabu (7/10/2020), pembaruan ini menghadirkan patch keamanan dan perbaikan bug. Selain itu juga ada peningkatan untuk beberapa fitur.

Misalnya, fitur auto-rotation kini menjadi lebih baik, serta beberapa perbaikan termasuk untuk notifikasi panggilan yang tidak sengaja dinonaktifkan, dan ikon auto-rotate yang hilang.

Semuanya itu tersedia untuk perangkat Pixel. Namun untuk Pixel 4 ada dua perbaikan tambahan. Setelah mengunduh pembaruan, pemilik Pixel 4a akan melihat auto-brightness yang lebih baik, begitu juga dengan sensitivitas sentuh ketika menggunakan pelindung layar.

 

Pembaruan Bertahap

Android 11 resmi meluncur ke smartphone Pixel, OnePlus, dan Oppo. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Pembaruan ini dirilis secara bertahap, dan diprediksi membutuhkan beberapa hari sampai menyambangi semua pengguna Pixel.

Mengenai Pixel 2 dan 2 XL, keduanya hanya akan mendapatkan satu pembaruan lagi pada Desember 2020. Setelah itu, dukungan untuk keduanya berakhir karena telah mencapai tiga tahun setelah peluncurannya.

Google Resmi Umumkan Pixel 5 dan Pixel 4a 5G

Pixel 4a 5G dan Pixel 5. (Doc: Google)

Lebih lanjut, Google akhirnya resmi mengumumkan kehadiran dua smartphone 5G pertama miliknya, yaitu Pixel 5 dan Pixel 4a 5G.

Pixel 5 dan Pixel 4a 5G hadir dengan chipset Snapdragon 765G dan memori internal 128GB. Namun masing-masing dilengapi RAM 8GB dan 6GB.

Tak hanya RAM, ukuran layar OLED keduanya pun tampil berbeda. Pixel 5 berukuran 6 inci, berkemampuan HDR+ dengan refresh rate 90Hz. Sementara untuk Pixel 4a 5G, ukuran layar 6,2 inci dan hanya mendukung kemampuan HDR.

Google akan menjual Pixel 5 ini seharga USD 699 atau sekitar Rp 10 jutaan. Pixel 4a 5G dibanderol USD 499 atau Rp 7,6 jutaan.

Pre-order keduanya sudah dibuka, tapi baru akan meluncur di pasar pada 15 Oktober 2020.

(Din/Ysl)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya