Pengguna Nintendo Wii U dan 3DS Tak Bisa Akses Netflix Setelah 30 Juni 2021

Nintendo menyetop akses layanan Netflix di konsol Wii U dan 3DS hingga batas akhir 30 Juni 2021

oleh Arief Rahman H diperbarui 10 Jan 2021, 08:00 WIB
Diterbitkan 10 Jan 2021, 08:00 WIB
Nintendo 3DS
Nintendo 3DS. (Doc: Nintendo)

Liputan6.com, Jakarta - Nintendo menyetop akses Netflix pada dua konsolnya Wii U dan 3DS. Kabarnya, batas akhir penggunaannya adalah 30 Juni 2021.

Bagi pengguna yang belum pernah mengunduh Netflix di konsolnya, ia tidak dapat menikmati layanan vod (video on demand) saat ini.

Sementara itu, bagi pengguna yang sudah mengunduh, ia dapat menikmati layanan hingga batas waktu yang telah ditentukan.

“Mulai 31 Desember 2020, Netflix tidak akan lagi tersedia bagi pengguna baru untuk diunduh dari Nintendo eShop di konsol Wii U atau sistem keluarga Nintendo 3DS,” ungkap Nintendo dalam pernyataannya, seperti dikutip dari The Verge, Minggu (10/1/2021).

Pihaknya juga berterima kasih kapada pengguna yang telah menikmati Netflix di konsol Wii U san 3DS. "Terima kasih kepada semua orang yang menikmati Netflix di platform ini selama bertahun-tahun. ”

 

Setop Produksi

Nintendo akan resmi perlihatkan Nintendo NX.

Seperti diketahui, Nintendo telah menyetop produksi Nintendo menghentikan 3DS pada bulan September 2020 lalu, dan dengan cepat beralih dari Wii U untuk fokus ke Nintendo Switch. Jadi bukan hal yang mengejutkan jika Nintendo menyetop layanan Netflix di konsol itu.

Kendati demikian, layanan Netflix masih belum tersedia di konsol Switch. Padahal, sejak awal perilisannya dulu, Presiden Nintendo Amerika, Reggie Fils-Aimé mengaku telah membangun komunikasi dengan perusahaan seperti Netflix, Hulu dan Amazon perihal penyediaan layanan mereka ke konsol Switch.

Nintendo Akuisisi Next Level Games

Setelah beberapa kali menggunakan jasanya, perusahaan Nintendo akhirnya mengakuisisi saham dari produsen gim Next Level Games (NLG).

NLG yang berbasis di Vancouver, Kanada itu memutuskan untuk menjual sahamnya ke Nintendo.

Dikutip dari Polygon, Kamis (7/1/2021), NLG telah memproduksi gim untuk berbagai konsol selama dua dekade. Baru-baru ini, NLG mengembangkan gim secara eksklusif untuk sistem Nintendo Wii dan Nintendo 3DS.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya