Liputan6.com, Jakarta - Atalanta sukses menaklukkan Sampdoria dengan skor 4-0 tanpa balas dalam lanjutan Liga Italia hari Selasa (1/3/2022) dini hari Waktu Indonesia Barat (WIB).
Berkat keberhasilan di laga Atalanta vs Sampdoria tadi malam, klub berjuluk La Dea itu sukses bertengger di peringkat ke-5 klasemen dengan raihan 47 poin.
Baca Juga
Aturan Masa Tenang Pilkada 2024, Apa yang Harus Dilakukan dan Dihindari serta Ketahui Sanksinya Jika Melanggar
Kecanduan Judi Online Picu 14 Pembunuhan dengan Racun Sianida, Wanita Thailand Divonis Hukuman Mati
3 Gelandang yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim: Termasuk Jebolan Akademi Klub
Gol pertama dimulai di menit enam kala Mario Pasalic memaksimalkan umpan Remo Freuler. Kemudian, Teun Koopmeiners pun ikut menyumbang angka. Keunggulan 2-0 pun bertahan hingga turun minum.
Advertisement
Di menit ke-61, Atalanta menambah kembali skor mereka dengan gol dari Koopmeiners yang mengonversi umpan Aleksey Miranchuk.
Empat menit jelang akhir pertandingan, Miranchuk berhasil mencetak gol usai memanfaatkan assist Freuler. Keunggulan Atalanta pun bertahan hingga laga usai.Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Jadwal Liga Italia 1-3 Maret 2022
Berikut ini jadwal Serie A Liga Italia pada tanggal 1 hingga 3 Maret 2022:
Selasa, 1 Maret 2022
02:50 WIB - Atalanta vs Sampdoria
Rabu, 2 Maret 2022
03:00 WIB - AC Milan vs Inter Milan
Kamis, 3 Maret 2022
03:00 WIB - Fiorentina vs Juventus
Untuk melihat klasemen Liga Italia 2021/2022, kamu dapat melihatnya di link ini: https://www.liputan6.com/pages/klasemen-liga?italia
(Dio/Ysl)
Advertisement