Cara Bagikan Live Location dari Google Maps

Live Location merupakan fitur dari Google Maps yang memungkinkan pengguna membagikan lokasinya secara real-time.

oleh Afifah Nur Andini diperbarui 21 Sep 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 21 Sep 2022, 08:00 WIB
Google Maps on iPhone X
Google Maps on iPhone X (Photo By William Hook on Unsplash)

Liputan6.com, Jakarta - Live Location merupakan fitur dari Google Maps yang memungkinkan pengguna membagikan lokasinya secara real-time. Kamu juga bisa memilih kontak yang diinginkan untuk mengetahui lokasinya tersebut.

Fitur ini dapat diakses pada perangkat Android atau pun iPhone, dan umumnya digunakan untuk melihat lokasi pengguna lain dan memastikan keamanannya.

Dalam suatu kasus misalnya, ketika seseorang berada dalam bahaya, pengguna lain yang mengetahui lokasinya bisa langsung menghampiri atau mengirim bantuan.

Google Location Sharing ini bisa menjadi penyelamat dan juga memastikan orang terdekat tetap aman.

Akan tetapi, pengguna juga perlu berhati-hati jika orang lain memanfaatkan lokasi untuk melakukan sesuatu yang tidak menyenangkan, seperti stalking. Oleh karena itu, kamu perlu memastikan mereka membagikan lokasi ke orang yang tepat.

Untuk membagikan live location, pengguna bisa membuka Google Maps dan ketuk profile photo yang terletak di sudut kanan atas layar perangkat. Dari situ, kamu akan menemukan Location Sharing.

Setelah itu, kamu bisa membagikan lokasi ke orang lain dengan cara mengetuk Share Location, lalu pilih kontak orang yang dituju.

Orang lain tidak bisa langsung melacak lokasi pengguna, jadi kamu perlu membagikannya melalui cara tersebut. Setelah membagikan lokasinya, kontak yang dituju akan menerima pesan berupa link untuk melihat lokasi secara live.

Pengguna juga memiliki opsi drop down box yang memungkinkan untuk mengatur seberapa lama orang lain bisa melihat dan melacak lokasi.

Notifikasi dari Live Location

Ilustrasi Google Maps
Ilustrasi Google Maps. Kredit: Deepanker Verma from Pixabay

Setelah pengguna membagikan live location, orang yang dituju akan menerima email yang menginformasikan mereka sebuah link, yang setelah itu akan mengarahkan mereka ke Google Maps dan melihat lokasi pengguna lain.

Pengguna juga bisa menerima notifikasi ketika orang yang sedang dilacak lokasinya sudah sampai di lokasi tertentu. Caranya, cukup ke profil di aplikasi Google Maps.

Dari situ akan muncul tombol menu, pilih tombol Add. Di sini pengguna memilih Add location untuk menambahkan lokasi dengan mengetikkan alamat yang ingin dimunculkan notifikasinya ketika orang lain sudah sampai di titik tersebut.

Trik Zoom in dan out di Google Maps

Sejarah Google Maps
Ilustrasi Google Maps Credit: pexels.com/Dany

Trik yang satu ini membantu pengguna Google Maps yang ingin melakukan zoom titik lokasi ketika sedang memegang smartphone dengan satu tangan.

Pengguna hanya perlu melakukan double tap pada layar map dengan satu jari dan geser secara vertikal, tanpa melepas sentuhan jari dari layar.

Untuk zoom in, pengguna tinggal geser jari ke bawah, lalu geser ke atas untuk zoom out peta. Melalui cara ini, peta akan memperbesar atau memperkecil titik peta sesuai dengan gerakan jari pengguna.

Cara ini sederhana dan menjadi alternatif yang paling mudah daripada menggunakan dua jari untuk memperbesar titik lokasi.

Infografis Google dan Facebook (Liputan6.com/Abdillah)

Infografis Google dan Facebook (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Google dan Facebook (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya