iPhone 15 dengan iOS 17 Hadir dengan 8 Fitur Baru, Juga Berfungsi di iPhone Lama!

Peningkatan iOS 17 menghadirkan berbagai fitur yang menarik untuk penggina iPhone, khususnya iPhone 15 dan iPhone 15 Pro, ini dia daftarnya.

oleh Mustika Rani Hendriyanti diperbarui 06 Okt 2023, 15:00 WIB
Diterbitkan 06 Okt 2023, 15:00 WIB
iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Dok: Apple
iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Credit: Apple

Liputan6.com, Jakarta - Dengan iPhone 15 dan iPhone 15 Pro, kamu mendapatkan sejumlah fitur baru berkat beberapa perangkat keras dan perangkat lunak yang ditingkatkan.

Kali ini, Liputan6.com akan membahas fitur-fitur yang wajib kamu coba, merangkum dari Pocket-lint, Jumat (6/10/2023).

Tidak hanya berfungsi di iPhone 15 dan 15 Pro, fitur-fitur ini juga berfungsi pada iPhone lama yang menjalankan iOS 17. 

1. Fungsi tersembunyi tombol Action 

Fungsi tersembunyi dari tombol Action ini hanya terdapat pada iPhone 15 Pro. Tombol ini menggantikan tombol mute lama, untuk menyalakan senter, merekam memo suara, membuka kamera, dan kemampuan lainnya. Tidak hanya itu, tombol Action juga bisa kamu gunakan untuk Pintasan Siri. 

Salah satu fungsi yang sangat berguna lainnya adalah integrasi Shazam. Dengan  menekan dan menahan tombol, kamu dapat mengenali musik yang diputar di dekat kamu.

Jika kamu telah menginstal Shazam, buka Settings > Action Button, lalu gulir ke pintasan dan ketuk opsi pintasan. Sekarang temukan 'kenali musik'. Dengan begitu kamu akan sudah memiliki tombol Shazam.

Menekan dan menahan tombol tersebut akan menampilkan grafik pengenalan musik Shazam di Dynamic Island. 

2. Shoot in LOG

Sama halnya dengan tombol Action, fitur ini hanya berlaku untuk iPhone 15 Pro. Apple memperkenalkan kemampuan memotret di Log, sehingga memberi lebih banyak data warna kepada colour graders. 

Untuk mencobanya, buka Settings > Camera > Formats. Kemudian, aktifkan opsi ProRes di bagian bawah dan pilih 'ProRes Encoding'. Di layar berikutnya, pilih 'Log'. Sekarang buka kamera, pilih mode video, dan ketuk opsi 'Log' di toolbar atas. 

 

Fitur Baru iOS 17 Menjaga Kesehatan Baterai

Cek Daftar iPhone yang Kebagian iOS 17
Cek Daftar iPhone yang Kebagian iOS 17, Apa Saja? (Liputan6.com/ Agustinus Mario Damar)

3. Hanya mengisi daya hingga 80%

Salah satu cara untuk menjaga baterai iPhone tetap sehat untuk waktu yang lama adalah dengan mengisi daya hingga 80 persen dan tidak lebih. iOS 17 menghadirkan pengaturan untuk fitur ini. 

Untuk mengaktifkannya, buka Settings > Battery > Battery Health and Charging. Kemudian, pilih Charging Optimisation di layar berikutnya dan pilih batas 80% dari daftar opsi.

4. Hasilkan suara latar belakang dengan menekan tombol

Salah satu fitur di iOS adalah kemampuan untuk menghasilkan suara latar belakang dengan mengklik tiga kali tombol samping. Pertama, kamu harus memilih suara mana yang ingin dihasilkan.

Caranya, buka Settings > Accessibility > Audio/Vision and then Background Sounds. Kemudian, ketuk Sound dan pilih efek yang diinginkan dari daftar opsi.

Untuk mengaktifkan kemampuan meluncurkan suara tersebut dengan tombol samping iPhone, kembali ke daftar pengaturan Aksesibilitas dan ketuk Accessibility Shortcut. Pilih Background Sounds dari daftar, dan ketika mengklik tiga kali tombol samping, suara pilihan akan diputar.

Membuat Stiker Pesan

Apple
Sejumlah iPhone model lawas dipastikan tidak lagi mendapatkan update iOS 17 yang baru saja diperkenalkan oleh Apple di WWDC 2023. (Dok: Apple)

5. Buat stiker dari foto mana pun

iOS 17 hadir dengan kemampuan membuat stiker khusus untuk dikirim di iMessage. Kamu dapat membuatnya di aplikasi pesan atau aplikasi Foto.

Caranya mudah, cukup buka aplikasi Foto di iPhone dan pilih foto dengan subjek di latar depan. Kemudian, tekan dan tahan subjek tersebut sampai kamu melihat garis bercahaya yang menunjukkan subjek telah terpisah dari latar belakangnya. 

Selanjutnya, ketuk add sticker dari menu pop-up, pilih efek, dan selesai.

6. Cari ikon laundry care

Visual Look Up menjadi jauh lebih pintar dengan iOS 17. Fitur ini kini dapat mengenali lebih dari sekadar bangunan bersejarah, tumbuhan, dan hewan. Jika kamu mengambil foto label laundry care, ketuk ikon Visual Look Up 'i' dengan bintang di toolbar bawah di bawah gambar.

Selanjutnya, pilih Visual Look Up dari menu pop-up. Dengan melakukan tindakan ini, kamu akan diberitahu apa arti ikon laundry care pada label tersebut.

Atur Default Kamera dan Download Apple Maps Offline

Apple
Sejumlah pembaruan yang ada di iOS 17 dan akan hadir di sejumlah iPhone tahun ini. (Dok: Apple)

7. Pilih panjang fokus yang berbeda untuk kamera utama

Dengan iPhone 15 Pro, kamu dapat memilih agar kamera utama tidak disetel ke lebar fokus 24mm sesuai default. 

Jika kamu menginginkan bidang pandang yang lebih sempit sebagai default, buka Settings > Camera > Main Camera. Selanjutnya, pilih default yang ingin kamu gunakan.

8. Unduh Apple Maps offline

Versi baru Apple Maps memungkinkan kamu mengunduh area tertentu untuk navigasi offline. Untuk fitur ini, buka Maps, ketuk gambar profil kecil kamu di sudut pop-up dan pilih offline maps. 

Selanjutnya, ketuk download new map, cari lokasi, dan cubit untuk memperbesar peta dan mengubah ukuran area, lalu tekan Download.

Keuntungan perusahaan tiap detik
Infografis keuntungan Apple dan perusahaan lain tiap detiknya (Sumber: TittleMax)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya