SMK Texar Klari Sabet Gelar Juara Turnamen Esports Free Fire Antar Pelajar GYC 2023

SMK Texar Klari keluar sebagai juara dalam turnamen esports Free Fire antar pelajar, Garena Youth Championship 2023

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 11 Okt 2023, 07:30 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2023, 07:30 WIB
SMK Texar Klari menjadi juara dalam kompetisi esports pelajar Garena Youth Championship 2023 Free Fire (Garena)
SMK Texar Klari menjadi juara dalam kompetisi esports pelajar Garena Youth Championship 2023 Free Fire (Garena)

Liputan6.com, Jakarta - SMK Texar Klari dari Karawang dinobatkan sebagai juara turnamen Free Fire antar pelajar yang digelar Garena yaitu Garena Youth Championship atau GYC 2023.

Digelar pada Minggu (8/10/2023), SMK Texar Klari harus berhadapan dengan 11 tim sekolah lainnya dari berbagai wilayah di Indonesia, dan menang dengan keunggulan 1 poin di atas SMKN 2 Singkawang.

"Kemenangan kami hari ini adalah berkat doa dan dukungan orang tua dan teman-teman sekolah kami," kata Haiqhal Ibaadurrohman, Captain Tim SMA Texar Klari, dikutip dari siaran pers.

"Kami bisa bangkit di dua game terakhir setelah kurang optimal di tiga game pertama," imbuhnya.

Haiqhal mengatakan, kemenangan mereka pun didedikasikan buat orangtua dan teman-teman yang terus mendoakan dan memberikan dukungan.

Laga Grand Finals Garena Youth Championship 2023 Free Fire sendiri diadakan di Jakarta International Velodrome.

Selama lima game, SMK Texar Klari dianggap tidak menunjukkan tanda-tanda akan menjadi juara di awal permainan. Hingga game ke-3, mereka masih duduk di peringkat terakhir klasemen dengan cuma 10 poin.

Bahkan, mereka tertinggal jauh dari SMAN 1 Semarapura di peringkat 1, dengan total poin 42.

Namun, mereka mampu menyusul ketertinggalan dengan mengamankan Booyah di dua game terakhir. Secara total, SMK Texar Klari mengumpulkan 53 poin.

Di dua game terakhir, SMA Texar Klari menggenapkan total poin menjadi 63 poin, untuk kemudian mengamankan posisi puncak klasemen turnamen esports pelajar ini, hanya dengan selisih satu poin dari SMKN 2 Singkawang di peringkat ke-2.

Hadiah Berupa Dana Pendidikan

SMK Texar Klari menjadi juara dalam kompetisi esports pelajar Garena Youth Championship 2023 Free Fire (Garena)
SMK Texar Klari menjadi juara dalam kompetisi esports pelajar Garena Youth Championship 2023 Free Fire (Garena)

Selain gelar juara, para pemain SMK Texar Klari juga akan membawa pulang dana pendidikan sebesar Rp 30 juta, yang merupakan hadiah utama untuk pemenang.

Sementara, 11 tim sekolah finalis lainnya akan mendapatkan beasiswa pendidikan dari Universitas Terbuka. Total, ada 48 beasiswa yang diberikan kepada 12 tim sekolah yang lolos ke Grand Finals GYC 2023 Free Fire.

Kklasemen akhir Grand Finals GYC 2023 Free Fire

  1. SMK Texar Klari (Karawang) - 63 poin
  2. SMKN 2 Singkawang (Singkawang) - 62 poin
  3. SMKN 6 Pekanbaru (Pekanbaru) - 57 poin
  4. SMAN 1 Amurang (Manado) - 56 poin
  5. SMAN 1 Semarapura (Bali) - 53 poin
  6. SMK Raden Paku Wringinanom (Jombang) - 49 poin
  7. SMAN 1 Tidore Kepulauan (Ternate) - 48 poin
  8. SMK IX Lurah (Jambi) - 46 poin
  9. SMKN 1 Krangkeng (Indramayu) - 46 poin
  10. SMAN 7 Bengkulu (Bengkulu) - 43 poin
  11. SMK Garuda Nusantara (Bekasi) - 34 poin
  12. MAN 1 Kota Kediri (Kediri) - 33 poin

GYC 2023 Free Fire Pecahkan Rekor

Garena Youth Championship (GYC) 2023 hadirkan turnamen esports Free Fire pelajar tingkat SMP dan SMA. Selain itu, digaet juga YouTuber Windah Basudara (Garena)
Garena Youth Championship (GYC) 2023 hadirkan turnamen esports Free Fire pelajar tingkat SMP dan SMA. Selain itu, digaet juga YouTuber Windah Basudara (Garena)

Dalam keterangan tertulisnya, Garena juga mengumumkan bahwa Garena Youth Championship 2023 Free Fire ini memecahkan rekor dan mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI).

Rekor yang didapat adalah Turnamen Esports Offline (Luring) oleh Pelajar Terbanyak di Indonesia, dengan total peserta mencapai 26.583 pelajar dari 5.432 Sekolah di seluruh Indonesia.

Garena mengatakan, turnamen pelajar ini merupakan bagian dari inisiatif Garena Goes to School, yang sudah dimulai sejak 2017.

Garena Youth Championship 2023 Free Fire merupakan turnamen esports pelajar pertama di Indonesia, yang mensyaratkan nilai rapor minimum untuk berpartisipasi.

Berlangsung sejak Juli 2023, turnamen esports Free Fire ini berhasil menggaet lebih dari 50 pelajar.

Thorrad Juara Free Fire Master League Season 8

Thorrad menjadi juara FFML Season 8 pada Minggu (8/10/2023) (Garena)
Thorrad menjadi juara FFML Season 8 pada Minggu (8/10/2023) (Garena)

Di tempat berbeda, Thorrad secara resmi menjadi juara Free Fire Master League atau FFML Season 8, yang digelar pada hari Minggu (9/10/2023), usai menjadi pemuncak klasemen dengan 117 poin.

Selain mendapatkah hadiah utama senilai Rp 300 juta, kemenangan ini membuat Thorrad mendapatkan satu tiket menuju Free Fire World Series atau FFWS 2023.

Memulai laga head start 8 poin yang diperoleh dari Semi Finals, Thorrad mampu menutup laga dengan total 109 poin (55 poin dan 54 poin eliminasi).

Di laga Grand Finals, Thorrad juga mampu mengungguli RRQ Kazu yang hadir sebagai tim favorit di laga final.

Sepanjang 6 round, Thorrad konsisten menjauh dari kejaran RRQ Kazu yang harus puas di posisi kedua dengan total 93 poin, kalah 20 poin dari mereka.

Adapun, mayoritas pemain Thorrad pernah tergabung dalam First Raiders (FR) Eclipse dan First Raiders Strom.

Mereka juga telah beberapa kali menunjukan tampil dengan meyakinkan di Free Fire Master League. Di FFML Season 7 misalnya, FR Eclipse menempati di posisi kedua dan hanya kalah 1 poin dari Genesis Dogma SF di posisi puncak.

(Dio/Isk)

Infografis Bisnis Game di Indonesia (Liputan6.com/Deisy Rika)
Infografis Bisnis Game di Indonesia (Liputan6.com/Deisy Rika)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya