Alasan Oppo Reno 11 Pro Tak Pakai Chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 di Indonesia

Oppo Reno11 Pro 5G rilis di Indonesia menggunakan chipset yang berbeda dengan yang dirilis di Tiongkok yakni dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1. Apa sih alasannya?

oleh Yuslianson diperbarui 11 Jan 2024, 19:00 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2024, 19:00 WIB
Oppo Reno11 5G
Oppo resmi merilis Oppo Reno 11 5G di Indonesia, smartphone penerus Oppo Reno 10 5G dengan sejumlah peningkatan di dalamnya (Liputan6.com/ Yuslianson)

Liputan6.com, Jakarta - Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11 Pro 5G sudah resmi meluncur di Indonesia, dan sudah bisa dibeli secara online dan offline per hari ini, Kamis (11/1/2024).

Sebelum Oppo Reno 11 5G series meluncur di Indonesia, duo ponsel Android ini sudah melenggang di pasar Tiongkok pada November 2023.

Pada peluncuran tersebut, HP Reno 11 Pro 5G hadir dengan chipset milik Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Plus Gen 1. Lalu kenapa model di Indonesia menggunakan MediaTek Dimensity 8200?

Head of PR OPPO Indonesia, Baskoro Adiwiyono, mengatakan, "Tidak ada alasan spesifik, namun buat kami chipset MediaTek sudah paling cocok untuk target konsumen Oppo."

Kenapa Baru Rilis Reno11 dan Reno11 Pro 5G?

Tak hanya itu, Baskoro juga menjawab pertanyaan soal kenapa kini Oppo hanya menghadirkan dua model Reno 11, di mana sebelumnya ada tiga model--standar, Pro, dan Pro Plus.

Dia mengatakan, "Sweet spot konsumen di 2024 ini adalah di varian biasa dan Pro ketimbang Pro Plus. Tunggu saja kejutan dari kami mendatang."

Baskoro sendiri mengakui, varian HP Android Reno10 Pro Plus sendiri mendapatkan respons positif dari para pengguna dan fans Oppo.

Karena itu, bukan tidak mungkin model Pro Plus dari HP Oppo terbaru ini akan meluncur di pasar Indonesia di masa mendatang.

"Kita tunggu saja kabar selanjutnya nanti, Oppo sedang mempersiapkan sesuatu hal menarik untuk fans setia," katanya.

Harga Oppo Reno 11 5G Series di Indonesia

Oppo Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G
Oppo Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G. Liputan6.com/Yuslianson

Perusahaan asal China ini juga sudah mulai menjual Oppo Reno 11 dn Reno 11 Pro sejak 11 Januari 2024. Lalu berapa harga kedua ponsel ini di pasaran?

  • Oppo Reno 11 Pro 5G (12GB/512GB) - Rp 8.999.000
  • Oppo Reno 11 5G (8GB/256GB) - Rp 5.999.000

Rencananya, Oppo Reno 11 Pro akan tersedia eksklusif melalui Tokopedia. Sedangkan untuk Reno 11 5G bisa dibeli lewat Shopee.

Perangkat ini sudah bisa dipesan secara offline di Oppo Gallery, Oppo Store, dan seluruh rekanan toko resmi Oppo di seluruh Indonesia.

Selama masa pemesanan, konsumen Oppo Reno 11 mendapatkan berbagai keuntungan eksklusif senilai Rp 5.000.000 berupa proteksi Oppo Care.

Oppo menyebutkan, perlindungan ini meliputi layar pecah dan perpanjangan masa garansi, cashback hingga Rp 750.000, cicilan 0 persen hingga 24 bulan dari bank rekanan.

Spesifikasi Oppo Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G

Oppo Reno 11 5G
Oppo resmi merilis Oppo Reno 11 5G di Indonesia, smartphone penerus Oppo Reno 10 5G dengan sejumlah peningkatan di dalamnya (Liputan6.com/ Yuslianson)

Untuk Oppo Reno11 Pro 5G, perusahaan memasang prosesor MediaTek Dimensity 8200, RAM 12GB+12GB, dan memori berkapasitas 512GB.

Di Reno11 5G, perushaan menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 7050, RAM 8GB+8GB, dan storege hingga 256GB.

Di sektor fotografi, ponsel ini dilengkapi dengan kamera utama 50MP Sony IMX890 bersensor 1/1.56", aperture f/1.8, dan OIS.

Sedangkan untuk Reno11 5G,  Oppo memasang kamera 50MP Sony LYT600 1/1.95", aperture f/1.8, dan OIS 

 

Perbedaan di Kamera Utama

Oppo
Tampilan Oppo Reno 11 yang siap hadir untuk konsumen Indonesia secara lebih luas sejak 11 Januari 2024. (Dok: Oppo Indonesia)

Selain beda di kamera utama, kedua ponsel Oppo baru ini sama-sama pakai 32MP telefoto, dan 8MP ultrawide.

Sedangkan untuk selfienya, Reno11 Pro 5G pakai lensa 32MP Sony IMX709. Varian standar pakai 32MP OmniVision.

Agar mengakomodasi penggunaan sehari-hari, perusahaan sudah menggunakan baterai 4600mAh dan pengisian daya 80W SuperVOOC untuk Reno11 Pro 5G.

Sementara untuk Reno11 5G, Oppo memakai baterai 5000mAh, dan teknologi 67W SuperVOOC.

Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia
Infografis Era Teknologi 5G di Indonesia (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya