Ponsel fitur makin tergerus dengan semakin banyaknya perangkat smartphone di pasaran. Bahkan, sekarang saat ini bisa disebut dunia sedang berada di 'era smartphone'.
Namun, tak sedikit orang yang tetap bertahan pada ponsel fitur dan mengabaikan kehadiran ponsel pintar dengan berbagai sistem operasi yang canggih. Hingga saat ini banyak orang yang lebih memilih ponsel Nokia Series 40 (S40) ketimbang smartphone dengan berbagai alasan.
Pilihan mereka ini secara tak langsung menghambat mereka untuk mencicipi berbagai aplikasi serta layanan terkini. Semacam Instagram misalnya, para pengguna ponsel dengan S40 tentu tak dapat mencicipi layanan sosial berbagi foto yang cukup populer itu.
Aplikasi berbagi foto Instagram telah lama bisa dinikmati para pengguna ponsel pintar Android dan iOS. Akan tetapi, hal itu tidak terjadi bagi para pengguna S40 yang memang masih kebanyakan berada di kategori non-smartphone.
Tapi ketegaran para pengguna Nokia S40 ternyata juga dilihat pembuat aplikasi. Instagraph, sebuah aplikasi client Instagram pertama telah menyambangi handset berplatform S40.
Saat ini Instagraph diketahui telah masuk ke Nokia Store untuk menyapa para pengguna ponsel Nokia Asha atau Nokia S40. Aplikasi berbagi foto di ponsel fitur itu juga datang lengkap dengan fitur upload dan filter seperti yang ada di perangkat smartphone.
Seperti apa penampakannya? Anda bisa lihat dalam video di tautan ini.
(den/gal)
Ponsel Fitur Nokia S40 Kebagian Aplikasi ala Instagram
Tak sedikit orang yang tetap bertahan pada ponsel fitur dan mengabaikan kehadiran ponsel pintar dengan berbagai sistem operasi yang canggih.
diperbarui 05 Agu 2013, 11:52 WIBDiterbitkan 05 Agu 2013, 11:52 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wawan Suami Airin Kembali Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi
Tips Memilih Melon yang Manis: Panduan Lengkap untuk Pencinta Buah
Ketum The Jakmania Puji Sutiyoso dan Anies Sebagai Gubernur yang Beri Kontribusi Nyata ke Persija
Top 3 Berita Hari Ini: Timnas Indonesia Menang, Maarten Paes Sebut Pacar Modelnya Luna Bijl Bawa Keberuntungan
100 Kata Mutiara Malam Hari yang Penuh Makna, Bikin Semangat saat Bangun Esok
Rahasia Dominasi Honda di ARRC AP250
Meski Penggunaannya Mudah, Warga Tetap Dilatih Melapor ke SP4N-LAPOR!
Tips Tinggi Badan Usia 15: Panduan Lengkap Optimalisasi Pertumbuhan
Fakta Menarik Series True Stalker, Haico Jadi Stalker Jefri Nichol
Anak Kedua Song Joong Ki Telah Lahir di Roma, Seorang Putri Cantik
Perusahaan SPKLU Jepang Turun Tangan Bangun Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: Putri TNI AL vs Petrokimia Gresik di Grand Final