[VIDEO] Promosikan Moto X, Motorola Pamer Keunggulan Google Now

Cukup dengan mengucapkan 'OK Google' sang pengguna bisa langsung membuka aplikasi tertentu atau meminta Moto X menjalankan suatu perintah.

oleh Ervina Anggraini diperbarui 06 Agu 2013, 10:14 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2013, 10:14 WIB
moto-x-130805c.jpg

Sejak resmi dirilis awal Agustus kemarin, Moto X hadir bukan hanya dibekali fitur unggulan tetapi juga sesuai kemampuan kostumisasi sesuai keinginan calon pembeli. Meskipun khusus tersedia di kawasan benua Amerika, namun Moto X berhasil mencuri hati pencinta gadget di seluruh dunia.

Salah satu fitur unggulan yang saat ini hanya ditemui pada smartphone besutan Motorola yakni touchless control. Fitur ini memungkinkan Anda mengontrol Moto X dari jauh tanpa harus menyentuh layar secara langsung.

Cukup dengan mengucapkan 'OK Google' sang pengguna bisa langsung membuka aplikasi tertentu atau meminta Moto X menjalankan suatu perintah. Layaknya asisten artificial Siri dalam iPhone, fitur ini bahkan diklaim Motorola jauh lebih pintar dibandingkan fitur besutan Apple tersebut.

Dalam sebuah video yang berjudul "Always Ready", Motorola pamer keunggulan fitur Google Now untuk mengingatkan sang pengguna ponsel membeli kebutuhannya. Bukan hanya itu, fitur ini juga bisa menjadi alarm dan membantu sang pemilik untuk bangun pagi. Demikian dilansir laman Mashable, Selasa (6/8/2013).

Motorola memang menyiapkan fitur ini untuk digunakan oleh pemilik ponsel tanpa langsung menyentuh layar atau memegang ponsel. Diawal kehadirannya Motorola menyebut fitur ini juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan telepon hingga mengecek lokasi. (vin/gal)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya