iPhone 5S dan 5C Sukses Mendominasi Negara Ini

Sejak resmi diluncurkan pada akhir September 2013, penjualan ponsel pintar terbaru besutan Apple --iPhone 5S dan 5C-- mulai mendominasi.

oleh Ervina Anggraini diperbarui 02 Des 2013, 14:50 WIB
Diterbitkan 02 Des 2013, 14:50 WIB
iphone-5s-5c-131202b.jpg
Sejak resmi diluncurkan pada akhir September 2013, penjualan ponsel pintar terbaru besutan Apple --iPhone 5S dan 5C-- mulai mendominasi. Jepang salah satu negara yang mencatatkan angka penjualan iPhone 5S dan 5C terbesar.

Sembilan dari 10 besar ponsel yang dipasarkan melalui channel penjualan dengan operator di Jepang merupakan ponsel besutan Apple. Ketiga operator asal Jepang tersebut yakni Softbank, NTT Docomo, dan Au.

Menurut informasi yang dihimpun BCNranking seperti dikutip dari Apple Insider, Senin (2/12/2013), iPhone 5S varian 32 GB dari kerjasama ketiga operator tersebut merupakan tiga ponsel terlaris. Disusul dengan iPhone 5S 16 GB dan iPHone 5C 16 GB di peringkat empat dan lima.



Meski tidak masuk dalam daftar sepuluh besar, namun iPhone 5S 64 GB berada satu peringkat lebih atas dibandingkan Sony. iPhone 5S 64 GB berada di peringkat sebelas disusul Sony Xperia Z1 di peringkat ke-12. Hal ini seakan menunjukkan bahwa Sony tidak mampu 'unjuk gigi' bahkan di negeri asalnya.

Dominasi iPhone di Negeri Sakura nampaknya belum mampu digeser oleh kompetitor yang mengadopsi Android. Senada dengan Sony, dalam data yang dirilis juga ditunjukkan bahwa Samsung Galaxy S4 hanya mampu menduduki peringkat 16 dalam penjualan ponsel pintar. (vin/dew)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya