Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran menghanguskan rumah di RT 14 RW 6, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara atau tepatnya di Kompleks Bea Cukai. Guna memadamkan amukan si jago merah, Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara mengerahkan 17 mobil pemadam ke lokasi.
"Ada 17 unit mobil pemadam," ujar petugas Sudin Damkar Jakarta Utara, Wahyono kepada Liputan6.com, Sabtu (8/11/2014) malam.
Wahyono menjelaskan, kebakaran dilaporkan sekitar pukul 21.40 WIB. Namun hingga kini proses pemadaman api masih berlangsung. Berapa jumlah rumah yang terbakar juga belum dapat diketahui.
Adanya korban jiwa dalam kebakaran ini juga belum dapat diketahui. Begitu juga dengan penyebab maupun taksiran kerugian akibat kebakaran di rumah padat penduduk tersebut.
"Belum tahu, petugas masih memadamkan di lapangan," pungkas Wahyono.
Sementara dari laporan Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya menyebutkan, informasi kebakaran tersebut dilaporkan sekitar pukul 21.50 WIB.
"Kebakaran di RT 14 RW 06 Sukapura atau (Komplek Bea Cukai Jakut), penanganan petugas," sebut TMC Polda Metro Jaya melalui akun Twitter-nya @TMCPoldaMetro.
Api Hanguskan Rumah di Kompleks Bea Cukai Cilincing
Hingga kini masih dalam proses pemadaman api di lokasi. Sudin Damkar Jakarta Utara mengerahkan 17 mobil pemadam.
Diperbarui 08 Nov 2014, 23:02 WIBDiterbitkan 08 Nov 2014, 23:02 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
AKR Corporindo Cetak Laba Bersih Rp 565 Miliar pada Kuartal I 2025
5 Fakta Terkait Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Larang Sekolah Adakan Study Tour
6 Manfaat Kesehatan yang Mengejutkan dari Berkebun, Menyehatkan Jantung hingga Bantu Kelola Berat Badan
Ingat, Masuk Thailand Wajib Isi Kartu Kedatangan Digital Mulai 1 Mei 2025
Curhat pada Pemilik Klub Usai Liverpool Juara Liga Inggris, Arne Slot Bungkam Orang yang Meragukannya
VIDEO: Liverpool Juara! Anfield Merah Membara Rayakan Gelar Liga Inggris ke-20
7 Gambar Desain Rumah Modern Terbaru 2025, Minimalis hingga Industrial yang Memukau
Harga Emas Antam Turun, Cek Daftar Lengkap Hari Ini 28 April 2025
Novelis Terkenal Jerman Alexandra Frohlich Ditemukan Tewas di Rumah Terapungnya
Modus Baru Illegal Fishing di Lampung, Peralat Anak-Anak sebagai Kurir Bom Ikan
Boyce Avenue Memulai Konser di Jakarta dengan Lagu A Sky Full of Stars Milik Coldplay
Lagi Tren Padel, Dokter Mata Ingatkan Bahaya Tersembunyi Olahraga Ini