Liputan6.com, Jakarta Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan kembali membongkar makam fiktif. Kali ini, sebanyak 11 makam fiktif di Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Tebet, Jakarta Selatan dibongkar.
Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan Muhammad Iqbal menduga, ada 14 makam fiktif di TPU tersebut. Namun baru 11 makam yang terbukti fiktif dan akhirnya dibongkar.
"Total dibongkar ada 11, diduga ada 14 makam fiktif," ujar Iqbal usai membongkar makam fiktif di TPU Menteng Pulo, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (28/7/2016).
Praktik curang dengan membuat makam fiktif itu diperkirakan sudah berlangsung sejak 2015. Modus untuk mengelabui juga terbilang cukup cerdas, yakni dengan membuat gundukan dan nisan lazimnya kuburan asli lainnya.
Meskipun begitu, kata Iqbal, pihaknya tetap bisa mengidentifikasi mana saja makam yang diduga fiktif. Hal itu terkuak setelah dilakukan pengecekan data makam dan ahli waris beserta Izin Penggunaan Tanah Makam (IPTM).
"Yang pertama, nisan ada, gundukan ada, IPTM ada, tapi mayat kagak tahu. Empat indikator itu kita pakai (untuk mengecek). Indikator sampai ketahuan di IPTM-nya (kalau makamnya fiktif) dan data," jelas dia.
Sebelumnya, Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan juga telah membongkar 10 makam fiktif di Taman Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Cilandak, Rabu 27 Juli 2016.
11 Makam Fiktif Ditemukan di TPU Menteng Pulo Jaksel
Praktik curang dengan membuat makam fiktif itu diperkirakan sudah berlangsung sejak 2015.
Diperbarui 28 Jul 2016, 13:49 WIBDiterbitkan 28 Jul 2016, 13:49 WIB
Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Djafar Muchlisin membongkar 4 makam dari total terindikasi 14 makam fiktif di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Kamis (28/7). (Liputan6.com/Gempur M Surya)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Canggih, Kacamata Pintar Meta x Ray Ban Hadirkan Fitur Live Translation
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Marc Marquez Jatuh, Alex Marquez Ukir Sejarah Menang Perdana
Bocah 4 Tahun di Tangerang Tewas Terbakar di Rumah Kontrakan
Surat Langka Tulisan Penumpang Titanic Terjual Senilai Rp6,7 Miliar, Ini Isinya
Era Globalisasi, Perusahaan di Indonesia Harus Lakukan Ini Biar Bisa Bertahan
Tanpa Obat, Ternyata Ini Cara Ajaib Tubuh Menghilangkan Rasa Sakit
Link Live Streaming Liga Inggris Bournemouth vs Manchester United, Mau Mulai di Vidio
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Pemalakan yang Viral Dekat Pusat Perbelanjaan Thamrin
3 Desain Rumah Minimalis 6x8 Dana Rp30 Jutaan, Ini Trik dan Tips Perhitungannya di 2025
Kemlu RI: Sejauh Ini Tak Ada WNI Jadi Korban Ledakan di Pelabuhan Iran
Hasil Piala Sudirman 2025: Ubed Tambah Keunggulan Indonesia atas Inggris Jadi 3-0
Manfaat Mencuci Wajah dengan Es Batu, Bikin Kulit Lebih Glowing