Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali bertemu dengan para Muslimat Nahdlatul Ulama (NU). Kali ini pertemuan Jokowi dalam rangka Kongres XVII Muslimat NU.
Jokowi kembali mengingatkan para anggota yang didominasi para ibu itu, Indonesia merupakan bangsa yang majemuk. Muslimat juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga keberagaman agar tetap damai.
Ia pun ,mengutip seperti yang disampaikan Kiai Said Aqil Siradj, yang satu suku saja bisa berkelahi, bisa berperang, sementara Indonesia memiliki 1.128 suku. Hal inilah yang harus diingatkan, dijaga, dan dirawat bersama.
"Saya setiap datang provinsi, ke pulau kecil, kabupaten, kota, betul-betul merasakan sekali kita ini memang berbeda-beda, beragam, satu provinsi saja sudah berbeda-beda. Setelah salam, di provinsi Sumatera Utara ada tambahan salam di tingkat kabupaten. Di Nias salamnya ya 'howu,' begitu ke Utara sedikit di Toba beda lagi, di Toba 'horas.' Saya biasa pakai bahasa lokal sedikit. Itu baru satu provinsi, kita punya 34 provinsi betapa beragamnya kita," jelas dia.
Dalam acara itu, hadir pula istri Presiden ke-4 RI Abdurahman Wahid, Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid. Jokowi juga tidak pernah lupa dengan nasihat yang selalu diingatkan kepadanya.
"Beliau selaku mengingatkan saya, inilah anugerah dari Allah yang harus kita jaga kita rawat," Jokowi memungkas.
Nasihat Istri Gus Dur yang Tak Pernah Dilupakan Jokowi
Tadi disampaikan Kiai Said Aqil Siradj yang satu suku saja bisa berkelahi, bisa berperang, sementara Indonesia memiliki 1.128 suku.
diperbarui 24 Nov 2016, 15:49 WIBDiterbitkan 24 Nov 2016, 15:49 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
H-1 Libur Nataru, Lalu Lintas Meningkat di Gerbang Tol Trans Jawa
Dapat Tawaran Boyong Christopher Nkunku dari Chelsea, Barcelona Mau Tampung?
Kiprah Berau Coal Ikut Terlibat Bantu Korban Bencana Alam di Sukabumi
Ratusan Penumpang Tertahan di Kuala Tungkal Akibat Kapal Rusak, KPLP Tanjung Uban Kerahkan KN Sarotama
Benarkah Uang Suami Sepenuhnya Milik Istri? Begini Pandangan Islam
Pertunjukan Wayang Kulit Ki Anom Dwijo Kangko Sukses Meriahkan HUT ke-129 BRI
Wapres Gibran Sapa Jemaat Natal di GBI Solo, Sampaikan Pesan soal Toleransi
Adu Bucin Song Joong Ki versus Hyun Bin, Keluarga Jadi Prioritas Pertama
100 Kata-Kata Cinta Bulshit Bahasa Inggris dan Artinya, Ungkapan Penuh Sindiran
Detik-Detik Kakek 80 Tahun Meninggal dalam KM Gregorius
Rifqi Tersingkir, Wakil Indonesia Habis di Men's World Tennis Championship 2024 Seri Kedua
222 Kata yang Berakhiran IK untuk Referensi Menulis dan Berbahasa