Liputan6.com, Jakarta - KH Muhamad Makki Nasir akan dicalonkan sebagai Ketua PWNU Jawa Timur pada Konferwil PWNU Jatim yang akan digelar di Tebuireng, Jombang, Agustus 2024.
KH Muhamad Makki Nasir adalah seorang ulama yang dikenal sebagai tokoh NU yang berpegang teguh pada isyaroh Syaikhona Kholil Bangkalan dan berkhidmat dengan patuh dan ikhlas terhadap agama Islam, organisasi dan masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Timur, Madura dan Bangkalan.
Pria yang lahir di Bangkalan pada 1974, adalah salah satu cicit dari ulama besar yang menjadi inisiator lahirnya organisasi Nahdlatul Ulama.
Advertisement
Kiai Makki Nasir mengawali pendidikan agamanya di pondok pesantren Mamba'ul Hisan Sidayu Gresik. Kemudian, dia melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesentren Al Khozini Buduran Sidoarjo.
KH Muhamad Makki Nasir kemudian melanjutkan pendidikan S1 dan S2 di IAI Alkhoziny Sidoarjo. Di perguruan tinggi ini, dia belajar dasar-dasar agama dan juga ilmu pengetahuan umum.
Dia memulai pengabdiannya sebagai pengasuh Pondok Pesantren Falahun Nashiri Senenan, Bangkalan.
PCNU
Pada 2012 dia diangkat sebagai Wakil Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bangkalan. Selama lima lima tahun berturut-turut, dia melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan keikhlasan serta kesabaran.
Pada 2017, dia dipilih sebagai ketua PCNU Bangkalan dan tetap menjabat selama lima tahun. Akan tetapi, karena kegigihannya dalam membawa kemajuan organisasi NU ditingkat kabupaten (PCNU), dia terpilih kembali menjadi ketua PCNU Bangkalan periode 2022 hingga sekarang.
Advertisement