Chevrolet Trax Punya Edisi Spesial Serba Hitam

Chevrolet Amerika Serikat (AS) dilaporkan akan merilis Trax Midnight Edition tahun depan.

oleh Rio Apinino diperbarui 30 Des 2015, 17:17 WIB
Diterbitkan 30 Des 2015, 17:17 WIB
Chevrolet Trax Dapat Edisi Spesial Serba Hitam
Chevrolet Amerika Serikat (AS) dilaporkan akan merilis Trax Midnight Edition tahun depan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Detroit - Chevrolet Amerika Serikat (AS) dilaporkan akan merilis Trax Midnight Edition tahun depan. Edisi spesial ini akan memiliki banyak ubahan eksterior, seperti velg dan door handle yang bernuansa gelap.

Selain bernama Midnight Edition, model ini juga dikenal sebagai edisi Darkside. Kelir hitam juga akan diberikan pada logo Chevrolet, dari yang biasanya berwarna kuning keemasan menjadi hitam.

Menurut mereka, peluncuran edisi spesial ini dalam rangka menggaet konsumen yang semakin luas. "Segmen small SUV adalah yang paling cepat berkembang, model seperti Trax Midnight Edition memberikan pilihan ekspresif bagi pelanggan," ujar Betsy Flegg, Senior Marketing Manager Chevrolet.

Apalagi, ujar Flegg, Trax dengan cepat menjadi salah satu kendaraan penting bagi Chevrolet. "Produk ini membawa pembeli baru, lebih muda, dan lebih banyak dari kalangan perempuan," tambahnya.

Di balik kap, edisi spesial ini sama dengan Trax standar. Keduanya dilengkapi dengan mesin turbo 1,4 liter yang hasilkan tenaga 138 Tk dan torsi 200 Nm, dan disandingkan dengan transmisi otomatis enam percepatan.

Trax Midnight akan tersedia Februari 2016 dengan harga US$ 26.625 atau sekira Rp 367,8 juta (Kurs: Rp 13.815/US$). Biaya tersebut sudah termasuk untuk ongkos pengiriman.

Di Indonesia, Trax pertama kali diperkenalkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), Agustus lalu. Mobil yang sudah bisa dipesan sejak awal Desember ini diprediksi baru akan sampai ke tangan konsumen Maret tahun depan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya