FOTO: Topan Jebi Lumpuhkan Bandara Jepang, Ribuan Penumpang Telantar

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 05 Sep 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 05 Sep 2018 11:00 WIB
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Topan Jebi yang menghantam Jepang menyebabkan sekitar 3.000 penumpang telantar di Bandara Internasional Kansai.
Foto 1 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Penumpang yang terdampar antre menunggu bus khusus di Bandara Internasional Kansai menyusul topan Jebi yang menghantam Jepang, Rabu (5/9). Topan jebi telah merusak jembatan yang menghubungkan Bandara Kansai dengan daratan utama Osaka. (Kyodo News via AP)
Foto 2 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai karena topan Jebi tiba dengan menggunakan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Terjangan topan Jebi yang dahsyat membuat Bandara Kansai di Osaka, Jepang ditutup sementara. (AFP/JIJI PRESS)
Foto 3 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai tiba dengan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Topan jebi membuat beberapa bagian di landasan pacu serta lantai basement bandara Kansai di Osaka, Jepang terendam banjir. (AFP/JIJI PRESS)
Foto 4 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Penumpang yang terdampar semalam di Bandara Internasional Kansai tiba dengan menggunakan kapal di pelabuhan Kobe, Rabu (5/9). Topan jebi yang menerjang Jepang telah merusak jembatan penghubung Bandara Kansai dengan daratan utama Osaka. (AFP/JIJI PRESS)
Foto 5 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Bandara Internasional Kansai digenangi air laut yang dibawa topan Jebi di Osaka, Jepang barat, Rabu (5/9). Angin kencang juga membuat sebuah jembatan layang yang menjadi satu-satunya akses menuju Bandara Kansai rusak. (Hiroko Harima/Kyodo News via AP)
Foto 6 dari 6
Penumpang Telantar di Bandara Kansai Jepang
Bandara Internasional Kansai digenangi air laut yang dibawa topan Jebi di Osaka, Jepang barat, Rabu (5/9). Angin kencang juga membuat sebuah jembatan layang yang menjadi satu-satunya akses menuju Bandara Kansai rusak. (Hiroko Harima/Kyodo News via AP)