FOTO: Curi Perhatian, PM Selandia Baru Bawa Bayinya ke Ruang Sidang PBB

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 23 Jun 2022, 14:07 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2018, 09:46 WIB
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern membawa puterinya yang baru berusia sekitar tiga bulan ke dalam ruang Sidang Majelis Umum ke-73 PBB.
Foto 1 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern menggendong putrinya, Neve Te Aroha Ardern Gayford saat menghadiri Nelson Mandela Peace Summit, sehari sebelum digelarnya Rapat Majelis Umum PBB ke-73 di markas PBB, New York, Senin (24/9). (AFP/Don EMMERT)
Foto 2 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern tiba untuk menghadiri Nelson Mandela Peace Summit di markas PBB, New York, Senin (24/9). Ini merupakan debut Ardern di Sidang Umum sejak menjadi orang nomor 1 di Selandia Baru. (AFP/Don EMMERT)
Foto 3 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern menghampiri suaminya, Clarke Gayford yang sedang menggendong sang putri, Neve Te Aroha Ardern Gayford saat menghadiri Nelson Mandela Peace Summit di markas PBB, New York, Senin (24/9). (AFP/Don EMMERT)
Foto 4 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
PM Selandia Baru, Jacinda Ardern menggendong putrinya saat menghadiri Nelson Mandela Peace Summit di markas PBB, New York, Senin (24/9). Ardern menjadi perempuan pertama dalam sejarah yang membawa seorang bayi ke dalam sidang umum PBB. (AFP/Don EMMERT)
Foto 5 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
PM Selandia Baru, Jacinda Ardern menggendong putrinya, Neve Te Aroha Ardern Gayford saat menghadiri Nelson Mandela Peace Summit di markas PBB, New York, Senin (24/9). Ardern duduk disamping pasangannya, Clarke Gayford, di ruang pertemuan. (AFP/Don EMMERT)
Foto 6 dari 6
Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern
Clarke Gayford menggendong sang putri, Neve Te Aroha Ardern Gayford saat istrinya yang juga PM Selandia Baru, Jacinda Ardern berbicara dalam pertemuan Nelson Mandela Peace Summit di markas PBB, New York, Senin (24/9). (AFP/Don EMMERT)