Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius

oleh Nanang Fahrudin, diperbarui 27 Jul 2022, 15:47 WIB
Diterbitkan 27 Jul 2022 15:47 WIB
Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius
Weird Genius kembali menorehkan prestasinya. Grup musik EDM ini sukses menggebrak panggung festival EDM di Belgia, Tomorrowland 2022 pada Jumat, 22 Juli 2022 waktu setempat. Salah satu yang mencuri perhatian dari aksi mereka adalah Reza Oktovian atau yang akrab disapa Reza Arap tampil mengenakan seragam SMA.
Foto 1 dari 4
Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius
Weird Genius sukses manggung di Tomorrowland bareng DJ lain dari seluruh dunia yang terasosiasi dengan Barong Family, termasuk Yellow Claw dan RayRay. Momen tersebut diabadikan dalam sederet unggahan Instagram Weird Genius. Tampak mereka foto bersama di balik panggung megah acara tersebut. (Liputan6.com/IG/@weird.genius)
Foto 2 dari 4
Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius
Uniknya, Reza Arap tampak mengenakan seragam SMA saat tampil di Tomorrowland. Selain aksi panggung yang keren, gaya berpakaian itu pun menjadi salah satu yang mencuri atensi para penonton. Bahkan, suami Wendy Walters itu terus memakainya selama acara berlangsung, meski sudah di turun panggung. (Liputan6.com/IG/@weird.genius)
Foto 3 dari 4
Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius
Gaya Reza Arap pakai seragam SMA saat manggung di Tomorrowland ini pun menuai pujian. Dalam salah satu fotonya, pria kelahiran Jakarta, 15 Oktober 1987 ini bikin salah fokus karena terlihat seperti anak SMA yang sedang bolos sekolah. (Liputan6.com/IG/@weird.genius)
Foto 4 dari 4
Potret Reza Arap Pakai Seragam SMA, Tampil di Tomorrowland Bareng Weird Genius
Reza Arap tampak naik ke turntable dan beraksi dengan iringan musik yang dimainkan Gerald Liu, membuat penonton juga ikut bergoyang. Namun sayang, salah seorang personel, yakni Eka Gustiwana tak dapat turut serta untuk tampil dalam festival EDM tersebut. (Liputan6.com/IG/@ybrap)