HEADLINE HARI INI
Vidi Aldiano Sebut Dirinya Penyanyi Kalem, Lantun Kebyar-kebyar dan Berkibarlah Bendera Negeriku di Istana
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127300/original/059326700_1660782668-Vidi_Aldiano_Instagram_5.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Vidi Aldiano tampil dalam perayaan HUT RI ke-77 di Istana Negara Jakarta. Ia menyanyikan kembali dua lagu yang dipopulerkan sang maestro, Gombloh.
Foto 1 dari 5
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127300/original/059326700_1660782668-Vidi_Aldiano_Instagram_5.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Vidi Aldiano salah satu penyanyi yang memeriahkan peringatan HUT ke-77 RI di Istana Negara Jakarta, Rabu (17/8/2022). Untuk pergelaran istimewa, ia pun tampil cetar. Pelantun “Nuansa Bening” membawakan dua nomor pembakar semangat cinta Tanah Air karya sang maestro Gombloh, “Kebyar-kebyar” dan “Berkibarlah Bendera Negeriku.” (Foto: Dok. Instagram @vidialdiano)
Foto 2 dari 5
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127301/original/034849900_1660782669-Vidi_Aldiano_Instagram_3.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Vidi Aldiano mengenakan kemeja putih tanpa kerah dilapisi luaran warna turangga dengan aksesori rantai di sisi kanan plus bawahan kain batik, rancangan RM Radinindra Nayaka Anilasuta. Penampilannya disempurnakan dengan sepatu rilisan Jovem Studio. Riasan wajah dan rambut suami Sheila Dara Aisha dipoles Bhiemo Shaliem. Benar-benar mencuri perhatian. (Foto: Dok. Instagram @vidialdiano)
Foto 3 dari 5
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127302/original/075825300_1660782669-Vidi_Aldiano_Instagram_2.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Sejumlah aksi di panggung Istana Negara Jakarta dipamerkan Vidi Aldiano di akun Instagram terverifikasinya, Rabu (17/8/2022). “Indonesia, merah darahku, putih tulangku, bersatu dalam semangatmu!” cuitnya seraya menambahkan emotikon Sang Merah Putih. “Terima kasih untuk apresiasi teman-teman yang sudah menyaksikan serangkaian upacara 17 Agustus 2022! Should I post my full performance here?” cuap Vidi Aldiano sebagai status teks. (Foto: Dok. Instagram @vidialdiano)
Foto 4 dari 5
Berita Terkait
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127303/original/072479600_1660782670-Vidi_Aldiano_Instagram_4.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Jam terbang tinggi tak serta merta membuat Vidi Aldiano bebas dari deg-degan saat menyanyi di depan Presiden Jokowi, bersama sejumlah pejabat tinggi maupun tamu negara. Ini diakuinya sehari sebelumnya. “Selesai semua latihan dan persiapan. Bismillah besok pagi lancar & aman! Salah satu panggung yang bikin terdeg-degan di bulan Agustus! Doakan guys!” Vidi Aldiano mengabarkan. (Foto: Dok. Instagram @vidialdiano)
Foto 5 dari 5
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4127304/original/085147200_1660782671-Vidi_Aldiano_Instagram_1.jpg)
Vidi Aldiano Manggung di Istana Negara, Rayakan HUT RI ke-77
Unggahan Vidi Aldiano kebanjiran respons positif warganet. Uniknya, banyak yang menyebutnya sebagai penyanyi kalem. Rupanya ini merujuk pada klaim Vidi Aldiano saat berpose dalam sebuah foto dengan Lyodra Ginting. Foto yang diunggah di Instagram Stories itu disertai keterangan, “Kalem banget kita @lyodraginting.” “Penyanyi kalem,” cuit akun @yose**** di kolom komentar. “Tolong hadirkan bundle penyanyi kalem di vidi o game,” @halo**** menimpali. (Foto: Dok. Instagram @vidialdiano)
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
More News
-
Berita Foto Gaya Jordi Onsu Pakai Jubah Gamis dan Sorban, Antusias Sambut Ramadan 2025
-
Berita Foto Tingkatkan Keimanan saat Ramadan, Puluhan Santri Lakukan Tadarus Al-Quran Massal
-
Berita Foto Ramadan, Penjualan Buah Timun Suri Meningkat
-
Berita Foto Kehangatan Ramadan di Masjid Paling Ujung Kutub Utara
Tag Terkait