Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan

oleh Fadila Adelin, diperbarui 19 Jan 2023, 14:06 WIB
Diterbitkan 19 Jan 2023, 14:15 WIB
Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan
Pada 31 Desember 2022 lalu, Aleena Kyna Alatas, anak pertama Adzana Bing Slamet dan Rizky Alatas genap berusia 3 tahun. Namun perayaan ulang tahunnya baru dirayakan pada bulan Januari 2023. Ini adalah momen pertama kali Adzana dan Rizky Alatas rayakan ulang tahun sang buah hati. Lewat keterangan unggahannya, Adzana menuliskan jika ia sengaja baru merayakan ultah buah hatinya saat usianya 3 tahun, karena di usia tersebut Aleena sudah mulai paham dan pastinya akan menikmati momen perayaan ulang tahunnya sendiri.
Foto 1 dari 4
Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan
Buah hatinya genap berusia 3 tahun, kebahagiaan terpancar jelas di wajah Adzana dan Rizky Alatas. Penuh kehangatan, warganet ikut bahagia atas momen bertambahnya usia Aleena. Selain wajah Aleena yang disebut makin mirip sang bunda, wajah adik Aleena yang lucu juga sukses bikin gemas. Aleena dan sang adik tampil selaras dengan gaun lucu warna pink dan biru. (Liputan6.com/IG/@adzanabs)
Foto 2 dari 4
Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan
Pertama kali ulang tahunnya dirayakan, Aleena antusias saat meniup lilin. Rizky Alatas dan Adzana Bing Slamet pun turut meniup lilin bareng buah hatinya. Sementara adiknya, Kyna Zayna Alatas tampak heran karena melihat sang kakak meniup lilin. Dekorasi perayaan ulang tahun Aleena sangat manis dengan warna-warna ceria. Penampilan kasual Adzana dan Rizky Alatas curi perhatian karena bak ABG. (Liputan6.com/IG/@adzanabs)
Foto 3 dari 4
Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan
Selain momen tiup lilin, momen memotong kue adalah momen yang juga dinantikan. Rizky Alatas membantu putri kecilnya itu memotong kue ulang tahunnya. Seakan mengerti, Aleena sangat fokus ketika memotong kue. Unik dan lucu, kue ulang tahun ini terlihat seperti ditempeli stiker beragam. Jepretannya apik, foto candid keluarga Rizky Alatas dan Adzana ini sangat hangat. (Liputan6.com/IG/@adzanabs)
Foto 4 dari 4
Momen Ultah Aleena Anak Adzana Bing Slamet ke-3 Tahun, Pertama Kali Dirayakan
Tampil pakai gaun warna merah muda dengan rambut yang dikepang dua bak princess, Aleena disebut mirip dengan Adzana. Makeup karakter membuat buah cinta pertama Rizky Alatas dan Adzana ini makin cantik dan menggemaskan. Makin cantik dan pintar, Aleena sudah pandai berpose di depan kamera sembari pamer senyuman manisnya. (Liputan6.com/IG/@adzanabs)