HEADLINE HARI INI
Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4326602/original/052514600_1676542897-tgtg.jpg)
Potret Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
Paras artis yang disebut mirip bak kembar sering kali mencuri perhatian publik. Lantaran kemiripan tersebut, netizen salah fokus dan mengira jika artis yang wajahnya mirip ini punya hubungan darah. Cut Tari, Ersa Mayori, dan Hanggini merupakan tiga artis Tanah Air yang jika diperhatikan memang mirip. Cut Tari disebut mirip dengan Ersa Mayori, sementara Hanggini disebut bak pinang dibelah dua dengan Ersa Mayori usai main film bareng tahun 2021 lalu.
Foto 1 dari 4
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4326602/original/052514600_1676542897-tgtg.jpg)
Potret Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
Ketika foto Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini disandingkan pasti banyak yang mengira jika ketiganya punya hubungan darah. Rambut panjangnya sama-sama digerai, artis ternama Tanah Air beda generasi ini bak kembar. Cut Tari dan Ersa Mayori sudah lama masuk jajaran artis Indonesia yang punya wajah mirip, sementara Hanggini disebut mirip dengan Era Mayori setelah jadi ibu dan anak di film Geez and Ann. (Liputan6.com/IG/@cuttaryofficial/@ersamayori/@hanggini)
Foto 2 dari 4
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4326603/original/055240700_1676542897-jhh.jpg)
Potret Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
Foto diambil dari angle samping, senyuman Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini ini bikin pangling. Meski wajahnya mirip, namun tiga artis ternama ini pancarkan pesonanya tersendiri. Foto Cut Tari dan Ersa Mayori disandingkan dengan Hanggini, dua artis yang sudah bersahabat sejak lama itu tetap terlihat awet muda di usianya yang sudah menginjak kepala 4. (Liputan6.com/IG/@cuttaryofficial/@ersamayori/@hanggini)
Foto 3 dari 4
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4326604/original/058037700_1676542897-yuu.jpg)
Potret Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
Tampil dengan wajah polos tanpa makeup, pesona tiga artis ternama beda generasi ini tidak luntur, malah sebaliknya, tiga artis ini makin cantik. Dalam kesehariannya, Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini tak malu pamer wajah tanpa makeup. Selain senyumannya, bagian tulang rahangnya yang tampak mirip membuat Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini makin terlihat bak saudara kembar. (Liputan6.com/IG/@cuttaryofficial/@ersamayori/@hanggini)
Foto 4 dari 4
Berita Terkait
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4326605/original/060758700_1676542897-ui.jpg)
Potret Beda Pesona Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini, Disebut Mirip Bak Kembar
Sama-sama pose topang dagu, foto tiga artis populer Tanah Air ini curi perhatian netizen. Rambut yang panjangnya hampir sama pun membuat ketiganya makin susah dibedakan. Melalui laman Instagram, ketiganya cukup aktif di media sosial dan unggah potret dirinya. Jika Cut Tari, Ersa Mayori dan Hanggini dipertemukan tak dielakkan jika nantinya netizen salah fokus dan menyebut ketiganya bak kembar. (Liputan6.com/IG/@cuttaryofficial/@ersamayori/@hanggini)
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
More News
-
Berita Foto Gua Al-Quran, Tempat Wisata Religi di Tenjolaya Bogor
-
Berita Foto Resmi Jadi WNI, Potret Naturalisasi Timnas Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James
-
Berita Foto Pasca-Terjangan Banjir Argentina, Upaya Pembersihan Mulai Dilakukan
-
Berita Foto Menjamu Feyenoord, Inter Milan Jaga Asa Lolos ke Perempat Final Liga Champions
Tag Terkait