Potret Olivia MasterChef Prewedding Sambil Workout Bareng Ken Limanto, Tampil Serasi

oleh Rizky Mandasari, diperbarui 09 Mei 2023, 17:36 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2023, 18:15 WIB
Prewedding Olivia MasterChef
Olivia Tommy Putri mulai dikenal luas berkat penampilannya di ajang Masterchef Indonesia season 8. Namun saat sudah sukses masuk babak 7 besar, wanita 26 tahun ini memilih mundur. Aksinya lantas menjadi sorotan, begitu pula aksi Olivia MasterChef yang baru-baru ini memilih tema prewedding yang unik bareng kekasih.
Foto 1 dari 4
Prewedding Olivia MasterChef
Inilah potret prewedding yang kesekian kalinya yang dilakukan Olivia MasterChef dan Ken Limanto. Sebagaimana yang telah diketahui, Olivia MasterChef sudah lama dikenal romantis dengan Ken Limanto. Keduanya dikenal sebagai pasangan yang kompak, terlebih usai bertunangan beberapa waktu lalu. (Liputan6.com/IG/olivia.mci8)
Foto 2 dari 4
Prewedding Olivia MasterChef
“Akhirnya kesampean photoshoot prewedding sambil workout ya,” tulis Olivia MasterChef. Momen prewedding ini dilakukan saat keduanya berada di Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur. (Liputan6.com/IG/olivia.mci8)
Foto 3 dari 4
Prewedding Olivia MasterChef
Berbagai pose prewedding dilakukan dengan mudah berdasar tema workout. Olivia terlihat natural mengenakan setelah baju olahraga legging dan atasan berwarna hitam. Tak ketinggalan Ken Limanto pakai kaus dan celana pendek berwarna senada. (Liputan6.com/IG/olivia.mci8)
Foto 4 dari 4
Prewedding Olivia MasterChef
Sebagaimana yang telah diketahui, Olivia MasterChef selalu rutin melakukan olahraga. Gym hingga fitness tak pernah ketinggalan. Bahkan hobi ini juga sama dijalani dengan Ken yang membuat keduanya terlihat serasi. (Liputan6.com/IG/olivia.mci8)