India Sukses Luncurkan Roket Chandrayaan-3 ke Bulan

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 14 Jul 2023, 18:58 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2023, 19:05 WIB
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
India sukses meluncurkan roket yang membawa pesawat Chandrayaan-3 menuju Bulan dari Sriharikota. New York Times melaporkan misi Chandrayaan-3 ini adalah misi pengulangan setelah usaha pertama India empat tahun lalu untuk menempatan robot di Bulan gagal. Pesawat yang membawa robot itu hancur menabrak kawah Bulan. Misi Chandrayaan-3 dilakukan di tengah persaingan antarnegara untuk pergi ke Bulan.
Foto 1 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Pesawat ruang angkasa India Chandrayaan-3 meluncur dari Satish Dhawan Space Center di Sriharikota, India, Jumat (14/7/2023). India sukses meluncurkan roket yang membawa pesawat Chandrayaan-3 menuju Bulan dari Sriharikota. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 2 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
New York Times melaporkan misi Chandrayaan-3 ini adalah misi pengulangan setelah usaha pertama India empat tahun lalu untuk menempatan robot di Bulan gagal. Pesawat yang membawa robot itu hancur menabrak kawah Bulan. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 3 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Misi Chandrayaan-3 dilakukan di tengah persaingan antarnegara untuk pergi ke Bulan. Amerika Serikat dan China menargetkan mengirim astronaut ke Bulan dalam beberapa tahun ke depan. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 4 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Selain Amerika Serikat dan China, ada Jepang dan Rusia yang memiliki misi penempatan robot di Bulan pada tahun ini. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 5 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Jika robot pendarat dan penjelajah Chandrayaan-3 berhasil mendarat dengan utuh, itu akan menjadi pencapaian yang belum pernah dicapai oleh negara lain selain China pada abad ini. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 6 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Bulan lalu, India mencapai kesepakatan dengan Amerika Serikat untuk mengirim misi bersama ke Stasiun Luar Angkasa Internasional tahun depan. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 7 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Organisasi Riset Antariksa India - yang setara dengan NASA di India - juga mengembangkan pesawat ruang angkasanya sendiri untuk membawa astronaut ke orbit. (AP Photo/Aijaz Rahi)
Foto 8 dari 8
India Luncurkan Roket Chandrayaan-3
Misi ini mendapat sambutan meriah oleh warga India usai kerumunan orang memadati situs peluncuran. Orang-orang tersebut mengibarkan bendera India ketika roket melesat ke angkasa. (AP Photo/Aijaz Rahi)