2 Orang Tewas dalam Penembakan di Selandia Baru

oleh Arnaz Sofian, diperbarui 20 Jul 2023, 09:23 WIB
Diterbitkan 20 Jul 2023, 09:35 WIB
Penembakan Auckland Selandia Baru
Penembakan menewaskan dua orang dan satu pelakunya di Kota Auckland, Selandia Baru. Polisi Selandia Baru mengatakan seorang pria bersenjata melepaskan tembakan ke lokasi bangunan di tengah Kota Auckland.
Foto 1 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Polisi bersenjata berdiri di luar sebuah hotel yang menampung tim dari Piala Dunia Sepak Bola Wanita di kawasan pusat bisnis setelah penembakan di Auckland, Selandia Baru, Kamis (20/7/2023). Penembakan menewaskan dua orang dan satu pelakunya. (AP Photo/Abbie Parr)
Foto 2 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Polisi Selandia Baru mengatakan seorang pria bersenjata melepaskan tembakan ke lokasi bangunan di tengah Kota Auckland. (AP Photo/Abbie Parr)
Foto 3 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Penembakan yang juga melukai banyak orang ini bertepatan dengan hari pembukaan Piala Dunia Sepak Bola Wanita di Selandia Baru dan Australia. (AP Photo/Abbie Parr)
Foto 4 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Perdana Menteri Selandia Baru Chris Hipkins menyatakan tidak ada ancaman keamanan nasional dan turnamen akan berjalan sesuai rencana. (AP Photo/Abbie Parr)
Foto 5 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
"Pelaku bergerak melalui lokasi bangunan dan terus menembakkan senjatanya," kata petinggi polisi, inspektur Sunny Patel, dikutip dari kantor berita AFP. (Jason Oxenham/New Zealand Herald via AP)
Foto 6 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
"Setelah mencapai tingkat atas gedung, laki-laki itu menahan dirinya di dalam lubang elevator dan petugas kami berusaha untuk mendekatinya," tambahnya. "Tembakan terus dilepaskan pria itu dan dia ditemukan tewas beberapa saat kemudian." (Michael Craig/New Zealand Herald via AP)
Foto 7 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Polisi mengatakan sejauh ini dua kematian telah dikonfirmasi selain penembaknya. Mereka juga melaporkan banyak korban luka-luka. (AP Photo/Abbie Parr)
Foto 8 dari 8
Penembakan Auckland Selandia Baru
Polisi datang dalam jumlah yang signifikan untuk menanggapi penembakan pagi ini. Mereka menutup daerah tersebut serta mengerahkan helikopter. (AP Photo/Abbie Parr)