Song Hye Kyo dan Cha Eun Woo Bersinar Saat Menghadiri Event di Singapura

oleh Zulfa Ayu Sundari, diperbarui 07 Sep 2023, 18:34 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2023, 18:45 WIB
Cha Eun Woo dan Song Hye Kyo
Cha Eun Woo terlihat bersama Song Hye Kyo dalam acara mode di Singapura pada Rabu (6/9/2023). Keduanya tampil dalam balutan busana yang simple namun elegan dan terlihat berbagai foto bersama. para penggemar tentu saja terpana melihat pesona artis beda generasi tersebut. Yuk, lihat foto-foto mereka.
Foto 1 dari 7
Cha Eun Woo dan Song Hye Kyo
Cha Eun Woo dan Song Hye Kyo (Foto: Instagram/ eunwo.o_c)
Foto 2 dari 7
Cha Eun Woo
Cha Eun Woo menghadiri acara tersebut dengan mengenakan atasan rajutan putih dan setelan hitam, memamerkan penampilannya yang rupawan. (Foto: Instagram/ eunwo.o_c)
Foto 3 dari 7
Cha Eun Woo
Dalam fotonya, Cha Eun Woo terlihat duduk santai sambil menikmati secangkir minuman hangat. Ada pula makanan ringan yang terletak di mejanya. (Foto: Instagram/ eunwo.o_c)
Foto 4 dari 7
Cha Eun Woo
Bintang serial Hit The Top ini juga berpose di depan etalase brand perhiasan mewah, Chaumet. Unggahan Cha Eun Woo ini telah disukai hingga 2,8 juta kali. (Foto: Instagram/ eunwo.o_c)
Foto 5 dari 7
Song Hye Kyo
Song Hye Kyo terlihat mengenakan gaun baby blue yang simpel namun elegan dengan rambut tergerai. Dia tampak seperti seorang putri anggun dengan gaya yang manis! (Foto: Instagram/ kyo1122)
Foto 6 dari 7
Song Hye Kyo
Bahkan dia juga dijuluki sebagai Barbie berkat kecantikannya yang paripurna. "I’m a Barbie Kyo," kata salah satu netizen. (Foto: Instagram/ kyo1122)
Foto 7 dari 7
Song Hye Kyo
Bintang serial The Glory ini juga berpose dengan anggun di sisi etalase perhiasan Chaumet. Kecantikan Song Hye Kyo memang kerap disebut tak lekang oleh waktu. (Foto: Instagram/ kyo1122)