Cuaca Panas dan Kebakaran Hutan Landa Brasil

oleh Helmi Fithriansyah, diperbarui 16 Nov 2023, 18:35 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2023 18:35 WIB
Cuaca Panas Landa Brasil
Di tengah cuaca panas yang tinggi, kebakaran hutan meluas di bioma Pantanal yang merupakan lahan basah tropis terbesar di dunia. Gelombang panas kembali melanda Rio de Janeiro, Brasil. Orang-orang menyejukkan diri di pantai Arpoador dan air mancur Taman Madureira.
Foto 1 dari 7
Cuaca Panas Landa Brasil
Seorang pria mendinginkan diri di air mancur Taman Madureira saat terjadi gelombang panas di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu, 15 November 2023. (AP Photo/Bruna Prado)
Foto 2 dari 7
Cuaca Panas Landa Brasil
Orang-orang menyejukkan diri di pantai Arpoador saat terjadi gelombang panas di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu, 15 November 2023. (AP Photo/Bruna Prado)
Foto 3 dari 7
Cuaca Panas Landa Brasil
Gelombang panas kembali melanda Rio de Janeiro, Brasil, Rabu, 15 November 2023. (AP Photo/Bruna Prado)
Foto 4 dari 7
Kebakaran Hutan Landa Brasil
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api di Jalan Transpantaneira pada lahan basah Pantanal dekat Pocone, negara bagian Mato Grosso, Brasil, Rabu, 15 November 2023. (AP Photo/Andre Penner)
Foto 5 dari 7
Kebakaran Hutan Landa Brasil
Area lahan basah di bioma Pantanal dekat Pocone terbakar. (AP Photo/Andre Penner)
Foto 6 dari 7
Kebakaran Hutan Landa Brasil
Cuaca panas yang tinggi menyebabkan kebakaran hutan meluas di bioma Pantanal, lahan basah tropis terbesar di dunia. (AP Photo/Andre Penner)
Foto 7 dari 7
Kebakaran Hutan Landa Brasil
Seorang petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api di sisi Jalan Transpantaneira, negara bagian Mato Grosso, Brasil, Rabu, 15 November 2023. (AP Photo/Andre Penner)