Gaya Rey Mbayang Pamer Rambut Blonde, Dipuji Bak Oppa Korea

oleh Rizky Mandasari, diperbarui 27 Des 2023, 12:02 WIB
Diterbitkan 27 Des 2023, 12:45 WIB
Rambut Blonde Rey Mbayang
Reynaldi Mbayang, atau yang lebih dikenal sebagai Rey Mbayang, baru saja membagikan sejumlah foto terbaru melalui akun Instagram pribadinya. Kali ini, Rey tampil beda dengan rambut blonde yang mencolok.
Foto 1 dari 4
Rambut Blonde Rey Mbayang
Terbiasa tampil dengan rambut hitam, kali ini Rey memilih untuk mengubah warna rambutnya menjadi pirang. Unggahan ini dengan cepat menjadi sorotan, membuat banyak netizen terpesona dengan perubahan warna rambut yang baru dari Rey. (Liputan6.com/IG/@reymbayang)
Foto 2 dari 4
Rambut Blonde Rey Mbayang
Respon dari para penggemar tidak mengecewakan. Banyak kaum hawa yang memberikan apresiasi pada penampilan terbaru Rey. Menurut netizen, ayah dua anak ini kini terlihat semakin mirip dengan aktor Korea Selatan, Song Kang, bintang drama "My Demon". (Liputan6.com/IG/@reymbayang)
Foto 3 dari 4
Rambut Blonde Rey Mbayang
Ketampanan suami Dinda Hauw ini semakin memukau dengan penampilan terbarunya. Perubahan ini membuat Rey semakin digandrungi oleh para penggemarnya. (Liputan6.com/IG/@reymbayang)
Foto 4 dari 4
Rambut Blonde Rey Mbayang
Perubahan warna rambut Rey Mbayang ini bahkan menyamarkan Rey Mbayang sudah jadi ayah dari dua anak. (Liputan6.com/IG/@reymbayang)