Menghitung Penghuni Kebun Binatang London

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 04 Jan 2024, 14:14 WIB
Diterbitkan 04 Jan 2024, 17:05 WIB
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Kebun binatang konservasi ini merupakan rumah bagi lebih dari 300 spesies yang berbeda, mulai dari kura-kura raksasa Galapagos yang terancam punah, singa Asia, hingga harimau Sumatera yang terancam punah - yang semuanya akan didata dan dicatat sebagai bagian dari persyaratan izin tahunan kebun binatang tersebut.
Foto 1 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Penguin berbaris untuk dihitung saat melakukan inventarisasi tahunan di Kebun Binatang ZSL London, di London, Rabu (3/1/2024). (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto 2 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Para penjaga di Kebun Binatang ZSL London memulai tugas besar menghitung lebih dari 300 spesies yang berbeda di tempat tersebut hari Rabu (3/1), memancing beberapa binatang dengan makanan supaya mau keluar dari kandangnya. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto 3 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Dari hewan-hewan kecil tak bertulang belakang sampai mamalia lebih besar, makhluk-makhluk semua ukuran dihitung setiap tahun di kebun binatang di pusat ibu kota Inggris itu. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto 4 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Penghitungan semua binatang ini memerlukan waktu sekitar seminggu dan merupakan sebagai bagian dari persyaratan izin tahunan kebun binatang tersebut. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto 5 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Informasi yang dikumpulkan kemudian dibagi dengan kebun-kebun binatang di seluruh dunia untuk membantu perlindungan spesies yang terancam. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto 6 dari 6
Menghitung Penghuni Kebun Binatang London
Crispin, seekor harimau Sumatera, mengunyah papan kapur saat melakukan inventarisasi tahunan di Kebun Binatang ZSL London, di London, Rabu (3/1/2024). (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)