Salat Jumat Massa Aksi Tolak Hasil Pilpres 2024 di Patung Kuda

oleh Arny Christika Putri, diperbarui 19 Apr 2024, 16:05 WIB
Diterbitkan 19 Apr 2024 16:05 WIB
Salat Jumat di Patung Kuda
Massa aksi menolak kecurangan Pilpres 2024 melaksanakan salat Jumat di kawasan Patung Arjuna Wiwaha, Jakarta
Foto 1 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Massa yang tergabung dalam Aksi Bersama Menuntut Mahkamah Konstitusi (MK) Adil dan Benar melaksanakan salat Jumat di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (19/4/2024). (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 2 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Ketua Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) Din Syamsuddin menjadi khatib dalam salat Jumat di Patung Kuda ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 3 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Massa mengambil wudhu dari air mancur di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 4 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Salat jumat ini diimami oleh Ketua Persaudaraan Alumni (PA) 212, KH Ahmad Shobri Lubis. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 5 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Mantan Menteri Agama Fachrul Razi juga terlihat berada di kumpulan massa yang salat Jumat. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 6 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Massa pendemo membuat saf salat dengan beralaskan sajadah hingga terpal. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 7 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Demo digelar jelang putusan MK soal gugatan Pilpres 2024 yang akan dibacakan pada Senin, 22 April mendatang. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Foto 8 dari 8
Salat Jumat di Patung Kuda
Dua ruas di Jalan Medan Merdeka Barat pun ditutup imbas aksi demonstrasi ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)