5 Momen Fuji dan Thariq Halilintar Nonton Konser Billie Eilish di Singapura, Makin Bucin

Fuji dan Thariq Halilintar makin mesra saat nonton konser Billie Eilish di Singapura.

oleh Panditio Rayendra diperbarui 22 Agu 2022, 15:30 WIB
Diterbitkan 22 Agu 2022, 15:30 WIB
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Liputan6.com, Jakarta Hubungan asmara Fuji dan Thariq Halilintar terlihat makin serius. Keduanya makin sering menghabiskan waktu bersama. Termasuk ketika terbang ke Singapura untuk menonton konser penyanyi Amerika, Billie Eilish.

Sebagaimana diketahui, Billie tengah menjalani rangkaian tur konser Asia. Sayangnya, Indonesia tidak masuk negara yang disambangi. Pelantun "Bad Guy" ini hanya menggelar pertunjukan di Filipina, Korea Selatan, Thailand, Malaysia dan Singapura.

Fuji dan Thariq pun bertolak ke Negeri Singa untuk menonton konser bertajuk "Happier Than Ever The World Tour" yang digelar di Singapore National Stadium, Minggu (21/08/2022). Tak sendiri, kakak Fuji yakni Fadly Faisal beserta kekasihnya Rebecca Klopper juga terlihat nonton konser itu.

Ketika konser dimulai, Fuji dan Thariq tampak memamerkan kemesraan. Berikut 5 momen Fuji dan Thariq yang terlihat makin bucin, dirangkum Showbiz Liputan6.com dari akun instagram terverifikasinya, Senin (22/08/2022).

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Bersama

Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Perjalanan Fuji dan Thariq tidak hanya dilakukan berdua. Fadly, kakak Fuji juga mengajak serta pacarnya, Rebecca Klopper. Tampak pula pasangan selebgram Lula Lahfah dan Daffa Leonard dalam rombongan.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Joget

Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Sedang berada di negeri orang, Fuji dan Thariq melakukan berbagai aktivitas mulai berbelanja hingga makan bersama sebelum menonton konser. Tak lupa, membuat konten joget seperti yang kerap mereka lakukan. Fuji dkk. tampak luwes dalam video pendek yang diunggah pada Minggu (21/8/2022).

Bersandar

Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Fuji mengabadikan momen aksi panggung Billie Eilish di Instagram Stories. Ia juga memamerkan kebersamaan dengan Thariq di area penonton. Fuji tampak bersandar pada dada Thariq yang berdiri di belakangnya.

Happier Than Ever

Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Adik kandung almarhum Bibi Andriansyah ini juga melakukan sing along. Ia dan Thariq menyanyi bareng lagu "Happier Than Ever" dengan lantang.

Modis

Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)
Fuji dan Thariq Halilintar nonton bareng konser Billie Eilish di Singapura (Foto: Instagram fuji_an)

Penampilan Fuji dalam kesempatan itu juga mencuri perhatian. Ia tampak modis dengan sleeveless shirt motif stripes yang dipadu dengan sarung lengan senada.

Infografis

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya