Bastian Schweinsteiger atau akrab disapa Schweinsteiger adalah seorang atlet sepak bola yang lahir di Kolbermoor, Jerman. Pemain yang bermain di posisi gelandang tengah ini lahir pada tanggal 1 Agustus 1984 dan kini membela panji Manchester United. Ia dianggap sebagai salah satu gelandang tengah terbaik yang pernah berseragam tim nasional Jerman.
Karier Schweinsteiger berawal ketika ia menandatangani kontrak profesional dengan tim junior raksasa asal jerman yaitu Bayern Munich di usia yang belum genap 15 tahun. Meski akhirnya memutuskan menjadi pemain bola, namun Schweinsteiger muda sebenarnya mengalami pergolakan batin tentang olahraga yang akan ia pilih. Negara Jerman yang memiliki musim dingin membuat Schweinsteiger sebenarnya memiliki kecenderungan untuk mencoba menjadi atlet ski, namun pada akhirnya kontrak yang ditawarkan Bayern Munich membuat tekadnya menjadi semakin bulat untuk menjadi pemain sepak bola profesional
Berkat kerja keras dan determinasinya, ia hanya akhirnya mendapatkan debut di tim senior pada tahun 2002, Otmar Hitzfield yang saat
itu masih menjabat menjadi manajer Bayern Munich memasukkan dia sebagai pemain pengganti di laga Liga Champions sebagai pemain pengganti ketika Bayern Munich bersua dengan RC Lens. Sebuah assist yang ia berikan membuat ia langsung dimasukkan ke tim utama Bayern Munich dan mengoleksi 14 penampilan di Bundesliga musim 2003-2004.
Sementara debutnya di Tim Nasional Jerman terjadi ketika ia masih berumur 20 tahun dimana ia mengisi Tim Nasional jerman yang kala itu bertanding melawan Hungaria. Sejak saat itu hingga kini ia telah mengoleksi lebih dari 100 caps bersama Tim Nasional Jerman.
Kepindahannya ke Manchester United dan Terdepak dari tim utama
Perpindahan tongkat manajer dari David Moyes ke tangan Louis Van Gaal membuat terjadi perubahan di tubuh Manchester United yang salah satunya adalah pembelian pemain baru. Louis Van Gaal yang butuh kekuatan baru di lini tengah Manchester United melakukan perburuan gelandang baru,Van Gaal yang pernah bekerjasama dengan beberapa pemain Bayern Munich akhirnya menjatuhkan pilihannya kepada Schweinsteiger, namun cedera yang kambuh dan kultur sepak bola yang baru membuat Schweinsteiger kesulitan untuk menemukan performa terbaiknya.
Selepas kepergian Van Gaal, Manchester United menunjuk Jose Mourinho menjadi manajer baru, Jose Mourinho yang memiliki kecenderungan untuk mengasingkan pemain yang tak ia suka melakukan beberapa perombakan di timnya. Salah satu pemain yang terkena imbasnya adalah Schweinsteiger yang kini tidak masuk ke dalam tim utama dan dipaksa berlatih dengan tim junior Manchester United.